Rabu 06 Jan 2021 10:49 WIB

Ada Sebanyak 333 Kasus Kebakaran di Jakbar

Kejadian kebakaran terbanyak ada di bulan Juli 42 kasus dan Juni 39 kasus.

Warga menyaksikan sisa kebakaran di Pasar Timbul Barat, Tomang, Jakarta Barat, Jumat (7/8/2020). Kebakaran yang terjadi pada Jumat dini hari itu melahap pasar timbul barat dan sebagian ruko sekitar. Penyebab kebakaran belum diketahui dan belum ada laporan korban jiwa maupun luka-luka.
Foto: ANTARA/ASPRILLA DWI ADHA
Warga menyaksikan sisa kebakaran di Pasar Timbul Barat, Tomang, Jakarta Barat, Jumat (7/8/2020). Kebakaran yang terjadi pada Jumat dini hari itu melahap pasar timbul barat dan sebagian ruko sekitar. Penyebab kebakaran belum diketahui dan belum ada laporan korban jiwa maupun luka-luka.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat menangani 333 kasus kebakaran di wilayahnya sepanjang 2020.

"Sepanjang tahun 2020, ada 333 kasus kebakaran ditangani," ujar Kasi Ops Sudin Gulkarmat Jakarta Barat Eko Sumarno.

Menurut data Sudin Gulkarmat Jakarta Barat, kejadian kebakaran terbanyak pada Juli 2020 mencapai 42 kasus. Selain itu, kasus kebakaran banyak ditemui pada Juni dan Agustus dengan jumlah 39 kasus dengan penyebab tertinggi akibat hubungan pendek arus listrik.

"201 kasus dugaan penyebabnya hubungan pendek arus listrik," ujar Eko.

Sementara, total korban luka-luka akibat kebakaran selama 2020 sebanyak 18 orang, dan korban meninggal dunia sebanyak tiga orang. Adapun satu orang personel pemadam kebakaran yang luka-luka ketika sedang bertugas pada Maret 2020.

Bangunan yang paling sering dilanda kebakaran adalah bangunan perumahan, yakni 99 kasus. Serta dari ratusan kejadiam kebakaran, akumulasi kerugian mencapai lebih dari Rp 54 miliar.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement