REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Barat merampungkan pekerjaan kolam olakan dan normalisasi saluran air di kawasan Green Garden, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
"Kolam olakan sudah rampung sejak 28 Desember 2020. Saat ini sedang proses pemasangan pagar BRC," kata Kasi Pemeliharaan Sistem Pengendali Banjir Air Baku Air Bersih dan Air Limbah, Sudin SDA, Jakarta Barat Wawan Kurniawan.
Pengerjaan normalisasi dan kolam olakan dengan lebarnya dua meter, tinggi tiga meter dan panjang 40 meter itu dimulai sejak November 2020 lalu. Selain kolam olakan, pihaknya juga menormalisasikan saluran di Perumahan Green Garden Blok A14, RT 012/05.
Semula, lebar salurannya 50 sentimeter dan kedalaman 30 sentimeter. Setelah normalisasi, lebar saluran menjadi 150 sentimeter dengan kedalaman satu meter.
"Pembuatan kolam olakan dan pelebaran saluran ini diharapkan dapat mengatasi genangan di Green Garden," kata dia.
Sebelumnya, Suku Dinas SDA Jakarta Barat melakukan normalisasi dua titi saluran air untuk antisipasi banjir di Jalan Panjang, Kedoya Utara hingga kawasan Green Garden Kebon Jeruk.
Proyek tersebut dikerjakan bersama dengan Suku Dinas Bina Marga Jakarta Barat. Sebanyak 20 personel dikerahkan untuk normalisasi dua titik rawan banjir tersebut.