Rabu 06 Jan 2021 19:45 WIB

Solskjaer Sesalkan Absennya Cavani di Derby Manchester

Cavani dihukum larangan tanding tiga laga.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Edinson Cavani dari Manchester United
Foto: EPA-EFE/Michael Regan
Edinson Cavani dari Manchester United

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Setidaknya ada dua pemain yang akan dipastikan absen di skuat Manchester United saat menerima lawatan rival sekotanya, Manchester City, pada partai semifinal Piala Liga Inggris, Kamis (7/1) dini hari WIB. Selain Phil Jones, yang masih belum pulih dari cedera, United juga akan kehilangan striker asal Uruguay, Edinson Cavani. 

Mantan striker Paris Saint Germain (PSG) tengah menjalani sanksi larangan bertanding sebanyak tiga laga dari Federasi Sepak Bola Inggris (FA). Sanksi ini dijatuhkan FA usai unggahan Cavani di akun media sosialnya dinilai memiliki muatan rasialisme.

Sebelumnya, Cavani telah absen saat United menang tipis atas Aston Villa, 2-1, di lanjutan Liga Primer Inggris, akhir pekan lalu.

Kini, Cavani terpaksa absen di partai Derby Manchester tersebut. Secara khusus, pelatih United, Ole Gunnar Solskjaer, menyesalkan absennya striker berusia 33 tahun tersebut.

''Kami semua kecewa, karena tidak bisa menurunkan Cavani di laga tersebut,'' kata Solskjaer seperti dilansir laman resmi klub, Rabu (6/1).

Sejak didatangkan dengan status free transfer dari PSG pada awal musim ini, mantan striker Napoli itu memang beberapa kali memberikan warna berbeda dalam serangan United.

Kontribusi terakhirnya buat United adalah saat menyumbangkan asisst di laga kontra Leicester City di lanjutan Liga Primer Inggris, akhir bulan lalu.

Pada saat itu, Cavani yang masuk sebagai pemain pengganti pada menit ke-75 berhasil memberikan sodoran umpan kepada Bruno Fernandes, yang akhirnya membawa United unggul 2-1.

Sayangnya, United harus puas dengan raihan satu poin usai The Foxes bisa menyamakan kedudukan lewat gol bunuh diri Axel Tuanzabe.

Aksi lebih heroik ditunjukan kala Cavani tampil sebagai pemain pengganti pada babak kedua di laga kontra Southampton, akhir November silam. Lewat dua gol dan satu assist, Cavani berhasil membawa United berbalik unggul atas The Saints. Setan Merah pun menutup laga dengan kemenangan 3-2 atas The Saints.

Namun, di laga kontra Manchester City, Soslkjaer tidak bisa mengandalkan kemampuan Cavani istimewa striker timnas Uruguay tersebut. Selain Cavani, pelatih asal Norwegia itu juga mengungkapkan, timnya tidak akan diperkuat Phil Jones, yang masih mengalami cedera.

Kendati kehilangan dua pemain tersebut, Solskjaer tetap optimis, timnya bisa mengatasi perlawanan The Citizen dan membalas dendam atas kekalahan di fase yang sama pada ajang Piala Liga Inggris musim lalu.

''Hanya ada dua pemain yang tidak bisa diturunkan di laga itu, yang sebenarnya sudah cukup buat kami. Kami cukup percaya diri. Kami datang ke laga ini dalam kondisi yang bagus. Jadi, tidak ada alasan. Tim ini telah fokus dan mempersiapkan diri semaksimal mungkin untuk laga ini,'' kata mantan striker United tersebut.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement