Kamis 07 Jan 2021 08:03 WIB
...

Bonucci: Juventus Kendalikan Permainan AC Milan

Juventus banyak mencetak peluang dan hanya sesekali melakukan kesalahan.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Endro Yuwanto
Bek Juventus, Leonardo Bonucci.
Foto: EPA-EFE/Adam Warzawa
Bek Juventus, Leonardo Bonucci.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Bek Juventus, Leonardo Bonucci, menyatakan, timnya mengendalikan AC Milan dengan baik di pekan ke-16 Serie A Italia, Kamis (7/1) dini hari WIB. Juventus menang 3-1 dalam laga yang berlangsung di San Siro tersebut.

Juventus mengakhiri perjalanan rekor tak terkalahkan yang dipegang AC Milan sejak Maret 2020. Dua gol Federico Chiesa plus satu sumbangan gol Weston McKennie menyudahi dominasi Rossoneri.

Sementara, tuan rumah hanya mampu mencetak gol penghibur lewat kontribusi Davide Calabria sesaat sebelum istirahat babak pertama.

"Kami sadar, laga ini sangat penting, terlebih lagi setelah mendapat hasil (kemenangan) ini," kata Bonucci seperti dilansir Football Italia, Kamis (7/1). "Kami mengendalikan pertandingan dengan baik dari awal hingga akhir. Kami banyak mencetak peluang dan hanya sesekali melakukan kesalahan."

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement