Kamis 07 Jan 2021 13:17 WIB

Dominasi City Vs Rahasia Mourinho

City dan Mourinho sama-sama memiliki rekor ciamik di pentas Piala Liga.

Rep: Israr/Rahmat Fajar/ Red: Didi Purwadi
Para pemain Manchester City merayakan gol kedua timnya pada pertandingan sepak bola semifinal Piala Liga Inggris antara Manchester United dan Manchester City di Old Trafford di Manchester, Inggris, Kamis (7/1) dini hari WIB.
Foto: Peter Powell / Pool via AP
Para pemain Manchester City merayakan gol kedua timnya pada pertandingan sepak bola semifinal Piala Liga Inggris antara Manchester United dan Manchester City di Old Trafford di Manchester, Inggris, Kamis (7/1) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Manchester City memastikan diri lolos ke partai final usai mengalahkan tuan rumah Manchester United 2-0 di babak semifinal Piala Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, Kamis (7/1) dini hari WIB. Di partai puncak, City akan bertemu Tottenham Hotspur yang kini ditangani pelatih kawakan Jose Mourinho.

Gol dari John Stones dan Fernandinho memberi tim asuhan Pep Guardiola kemenangan. City unggul lima menit setelah turun minum ketika Stones mencetak gol. Fernandinho memastikan kemenangan tujuh menit dari waktu normal dengan tendangan voli menakjubkan saat ia menerkam sundulan sapuan dari bek MU Aaron Wan-Bissaka.

City akan bertemu Tottenham Hotspur di partai final. Skuad Jose Mourinho sudah lebih dulu memastikan tempat di final Piala Liga Inggris.

The Lilywhites mengalahkan klub divisi dua Championship, Bretnford, dengan skor 2-0 pada Rabu (6/1) dini hari WIB. Gol kemenangan Tottenham dicetak Moussa Sissoko dan Son Heung-min.

Partai puncak akan digelar di Wembley pada 25 April, setelah Football League sebagai operator kompetisi memundurkan tanggal dari Februari. Langkah tersebut diambil untuk meningkatkan peluang para penggemar bisa hadir menonton langsung ke stadion.

Laga final Piala Liga dipastikan akan berlangsung menarik karena Manchester City dan Jose Mourinho sama-sama memiliki rekor ciamik di pentas Piala Liga.

 

sumber : Reuters/Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement