Senin 11 Jan 2021 12:40 WIB

Wagub NTT Terkonfirmasi Positif Covid-19

Wakil Gubernur NTT Josef Nae Soi terkonfirmasi positif melalui tes usap.

Ilustrasi.
Foto: AP Photo/Gerald Herbert
Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, KUPANG -- Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Josef Nae Soi pada Senin (11/1) mengumumkan bahwa dia terkonfirmasi positif Covid-19. Hasil didapatkan berdasarkan hasil pemeriksaan spesimen usap saluran nafas.

Saat menyampaikan keterangan pers melalui telekonferensi di Kupang, Josef Nae Soi mengatakan bahwa sepulang dari Jakarta beberapa waktu lalu dia menjalani pemeriksaan antigen dan dinyatakan tidak terindikasi tertular Covid-19.

Namun sopir dan ajudannya kemudian meriang dan setelah diperiksa positif terserang Covid-19.

Oleh karena itu, setelah mendampingi Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat untuk membuka kegiatan pelatihan vaksinasi pada Kamis (7/1), Josef Nae Soi pulang ke rumah dinas dan selanjutnya meminta petugas laboratorium melakukan pemeriksaan antigen.

"Tetapi badan saya tidak apa-apa. Saya telpon ke bagian laboratorium untuk datang memberikan tes antigen ke saya karena sopir dan ajudan saya sudah kena," katanya.

Hasil pemeriksaan tersebut menunjukkan dia terindikasi terinfeksi virus corona, karena itu pada Jumat (8/1) dia menjalani pemeriksaan spesimen usap saluran nafas untuk mendeteksi penularan Covid-19.

"Saya dinyatakan positif Covid-19 dan sejak saat itu saya melakukan isolasi mandiri di rumah dan saya telah meminta semua anggota keluarganya untuk melakukan uji antigen maupun swab," katanya.

Josef Nae Soi juga mengimbau orang-orang yang bertemu dengannya pada 7 Januari atau sebelumnya menjalani pemeriksaan untuk mendeteksi penularan virus corona.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement