Selasa 12 Jan 2021 23:53 WIB

Everton Dalam Performa Terbaik

Selama periode Desember 2020 Everton tidak terkalahkan di Liga Inggris

Rep: Israr Itah/Eko Supriyadi/ Red: Didi Purwadi
Para pemain Everton merayakan kemenangan atas Arsenal dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Ahad (20/12) dini hari WIB.
Foto: EPA/Clive Brunskill / POOL.
Para pemain Everton merayakan kemenangan atas Arsenal dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Ahad (20/12) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Everton sedang berada dalam performa terbaiknya saat bertandang ke markas Wolverhampton Wanderers di laga Liga Primer Inggris di Molineux pada Rabu (13/1) dini hari WIB. Jika mampu membawa pulang tiga angka, The Toffees akan langsung merangsek ke posisi empat besar.

''Kami punya pertandingan berat pada Selasa (Rabu WIB). Kami harus terus maju,'' kata gelandang Everton, Cenk Tosun, seperti dikutip dari laman resmi klub, jelang pertandingan malam ini.

Di pentas Liga Inggris, Everton memang membuka tahun 2021 dengan kekalahan 0-1 dari menjamu West Ham United pada 3 Januari. Namun, selama periode Desember 2020 Everton tidak terkalahkan dengan menorehkan empat kemenangan dan sekali imbang.

Dengan rekor sembilan kemenangan dari 16 laga, kini The Toffees berada di peringkat ketujuh klasemen sementara. Meski terlempar dari empat besar, koleksi poin Everton sebenarnya tidak tertinggal terlalu jauh.

Tim yang bermarkas di Stadion Goodison Park itu memiliki koleksi poin yang sama dengan Tottenham Hotspur, yang duduk di peringkat keempat, dengan raihan 29 poin. The Toffees hanya kalah jumlah selisih gol dari tim asal London Utara tersebut.

''Di liga, kami bekerja dengan baik,'' kata Tosun. ''Kami perlu terus berada di posisi atas klasemen.''

The Toffees musim ini sebenarnya sempat menempati peringkat teratas klasemen sementara Liga Primer Ingris saat mencatatkan rekor tidak terkalahkan di empat laga awal. Tepatnya pada pekan keempat hingga pekan keenam.

Everton kini sudah mampu bangkit dari kekalahan atas West Ham. Skuad Carlo Ancelotti baru saja mengalahkan tim divisi dua Rotherham United 2-1 di laga Piala FA. Kini motivasi empat besar akan memompa semangat Everton mengalahkan tuan rumah Wolverhampton Wanderers malam ini.

 

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 10 8 1 1 19 13 25
2 Manchester City Manchester City 10 7 2 1 21 10 23
3 Nottingham Forest Nottingham Forest 10 5 4 1 14 7 19
4 Chelsea Chelsea 10 5 3 2 20 8 18
5 Arsenal Arsenal 10 5 3 2 17 6 18
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement