Rabu 13 Jan 2021 14:52 WIB

Alasan Ayat di Surat Ar-Rahman yang Diulang Hingga 31 Kali

Terdapat ayat surat Ar-Rahman yang diulang hingga 31 kali

Rep: Umar Mukhtar/ Red: Nashih Nashrullah
Terdapat ayat surat Ar-Rahman yang diulang hingga 31 kali. Alquran (ilustrasi)
Foto: ANTARA
Terdapat ayat surat Ar-Rahman yang diulang hingga 31 kali. Alquran (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Surat Ar-Rahman memiliki ciri tersendiri jika melihat ayat-ayatnya. Sebab di dalamnya ada ayat yang diulang berkali-kali. 

Ayat tersebut ialah: فَبِأَيِّ آلَاءِ رَبِّكُمَا تُكَذِّبَانِ  "Maka nikmat Tuhan mana lagi yang kamu dustakan?". Ayat ini bahkan diulang sampai 31 kali. 

Baca Juga

Pengulangan ayat tersebut merupakan tanda pembeda surat Ar-Rahman dengan surat-surat lain di dalam Alquran. Pengulangan ini bertujuan untuk menegaskan soal kenikmatan dan mengingatkan manusia terkait banyaknya keberkahan.

 Orang beriman harus menyadari bahwa Allah SWT layak untuk ditaati dan disyukuri serta tidak boleh menyangkal segala nikmat yang dilimpahkan-Nya.