Rabu 13 Jan 2021 19:45 WIB

46.721 Keluarga di Banyuwangi Terima BST

Total nilai bansos tahap 10 yang disalurkan ini mencapai Rp 14,16 miliar.

Rep: Wilda Fizriyani/ Red: Andi Nur Aminah
Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas
Foto: dokpri
Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas

REPUBLIKA.CO.ID,  BANYUWANGI -- Sebanyak 46.721 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Banyuwangi telah menerima Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kementerian Sosial (Kemensos). Total nilai bansos tahap 10 yang disalurkan ini mencapai Rp 14,16 miliar.

Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas menyerahkan secara simbolis BST tersebut kepada para perwakilan penerima. Penyerahan dilakukan Anas di dua desa, yakni di Desa Gambiran Kecamatan Gambiran dan Desa Tembok Rejo Kecamatan Muncar. Acara penyerahan dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan.

Baca Juga

Pria disapa Anas meminta masyarakat agar memanfaatkan BST sebaik mungkin. Bantuan setidaknya digunakan untuk membeli sembako dan kebutuhan sehari-hari. "Jadi jangan dipakai untuk beli, misalnya rokok," ucap Anas di Balai Desa Tembok Rejo Muncar, Rabu (13/1).

Anas tak menampik, pandemi Covid-19 merupakan masa tersulit untuk seluruh elemen masyarakat. Oleh karena itu, dia mengingatkan kepada warga agar terus disiplin menerapkan protokol kesehatan. Hal ini penting mengingat laju penyebaran Covid-19 di Banyuwangi masih cukup tinggi.