REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --- Sebuah video singkat dengan durasi 38 detik beredar di media sosial yang memperlihatkan sejumlah mobil ambulans berjejer di lahan yang diklaim sebagai Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tegal Alur, Jakarta Barat.
Tampak pula dalam cuplikan gambar itu genangan air mengelilingi tanah makam yang baru selesai diguyur hujan.
TPU Tegal Alur, telah ditetapkan Pemerintah DKI Jakarta sebagai lokasi pemakaman khusus jenazah Covid-19, selain TPU Pondok Ranggon di Jakarta Timur.
"Antri Pemakaman Covid-19 di Tegal Alur, JKT. Hidup antri, mau dikuburpun antri. Masih nekad???," demikian isi unggahan pemilik akun Twitter Dewi Irawan yang memiliki sekitar 13.300 pengikut.
Hingga Rabu (13/12), video tersebut telah dibagikan ulang sebanyak 20.700 kali dan telah dikutip sebanyak 11.200 kali.
Lantas, benarkah video itu menunjukkan antrean pemakaman jenazah COVID-19 di TPU Tegal Alur?