Kamis 14 Jan 2021 04:00 WIB

Dayot Upamecano Dinilai Cocok Bermain di MU atau Liverpool

Dayot Upamecano bisa jadi rekrutan ideal untuk Manchester United atau Liverpool.

Rep: Hartifiany Praisa/ Red: Agung Sasongko
Bek RB Leipzig, Dayot Upamecano (Kanan).
Foto: AP Photo/Michael Sohn
Bek RB Leipzig, Dayot Upamecano (Kanan).

REPUBLIKA.CO.ID,  LEIPZIG -- Pundit spesialis rekruitmen pemain, David Webb mengungkapkan pemain RB Leipzig, Dayot Upamecano bisa jadi rekrutan ideal untuk Manchester United atau Liverpool. Upamecano pantas untuk masuk ke Liga Premier pada Januari ini.

Dilansir dari laman Sky Sports, kedua klub ingin memperkuat bek tengah dalam jangka panjang. Laporan menyebut RB Leipzig mematok klausul rilis sebesar 40 juta pound di musim panas ini. Webb menyebut Upamecano bisa berkembang menjadi salah satu bek terbaik dengan permainannya.

Baca Juga

"Ini menarik karena kedua tim ingin bersaing di semua lini, terutama dengan peningkatan penampilan Manchester United baru-baru ini di liga dan masalah pertahanan Liverpool saat ini," kata Webb.

Webb secara lugas merekomendasikan nama Dayot Upamecano. Dia bahkan kenal secara pribadi sejak dikontrak dari Valencia ke Red Bull Salzburg. "Saya pertama kali melihatnya bermain untuk timnas Prancis U-17. Perjalanannya selama beberapa tahun terakhir telah berkembang, dari mulai menjadi bek tengah papan atas, mengingat profil fisik dan sangat nyaman saat menguasai bola," kata Webb.

Webb menyebut Upamecano sebagai pemain yang sangat suka bertahan, sesuatu yang tidak terlalu terlihat dalam permainan modern. Webb bahkan menyebut Upamecano punya sifat prajurit kuno karena suka bertahan di posisi pertama dan bermain di posisi kedua.

"Dia sangat nyaman dengan bola, bisa bermain dari belakang dan bisa mematahkan garis operan, tapi yang paling penting dia sangat menyukai bertahan," kata Webb. "Juga mengingat situasi kontraknya saat ini, dia menarik bagi kedua belah pihak yang ingin menambah kualitas di area pertahanan," kata Webb. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement