Jumat 15 Jan 2021 23:41 WIB

Lazio Siap Tampil Agresif Hadapi Roma

Simone Inzaghi serukan Lazio tampil agresif penuh determinasi saat hadapi Roma.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Didi Purwadi
Simone Inzaghi menyeruka Lazio tampil agresif dan penuh determinasi saat menghadapi Roma di Liga Serie A Italia.
Foto: EPA-EFE/ANGELO CARCONI
Simone Inzaghi menyeruka Lazio tampil agresif dan penuh determinasi saat menghadapi Roma di Liga Serie A Italia.

REPUBLIKA.CO.ID,  ROMA -- Lazio siap tampil agresif saat menghadapi rival sekota AS Roma pada giornata ke-18 Liga Serie A Italia musim 2020/21. Berstatus sebagai tuan rumah, Lazio akan menjamu Roma di Stadion Olimpico pada Sabtu (16/1) dini hari WIB.

Manager Lazio, Simone Inzaghi, memahami arti sakral dari laga Derbi Della Capitale malam nanti. Adik kandung legenda AC Milan Filippo Inzaghi ini pun sadar bahwa Roma merupakan tim elite yang berisikan pemain berkelas dan pelatih hebat.

Namun, seperti dikutip dari Football Italia pada Jumat (15/1), Inzaghi sama sekali tak gentar menghadapi skuad Paulo Fonseca.

''Kami harus tampil agresif penuh determinasi,'' kata allenatore 44 tahun ini dalam konferensi pers."Kami mempersiapkan pertandingan ini dengan baik, secara detail di kedua babak permainan.''

Pada laga pekan lalu, Lazio mampu menunjukkan agresivitasnya meski tampil di markas Parma. Pasukan Elang Biru mendominasi 53 persen penguasaan bola.

Seperti dikutip dari Soccernet, Lazio mampu melepaskan 21 tembakan dengan 5 tembakan mengarahkan langsung ke gawang Parma. Hasilnya, Lazio mampu membawa pulang kemenangan 2-0 dari kandang Parma.

Lazio kini akan kembali tampil agresif seperti saat menaklukkan Parma. Meski, Inzaghi sepenuhnya sadar AS Roma bukanlah Parma yang kini terpuruk di zona degradasi. Roma sebaliknya kini bertengger di papan atas klasemen di posisi ketiga dengan 34 poin.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 12 8 2 2 19 10 26
2 Atalanta Atalanta 12 8 1 3 31 16 25
3 Fiorentina Fiorentina 12 7 4 1 25 15 25
4 Inter Inter 12 7 4 1 26 12 25
5 Lazio Lazio 12 8 1 3 25 11 25
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement