REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Mimpi buruk setelah cedera panjang yang dirasakan oleh kiper Persib Bandung, M. Natshir telah berakhir. Deden, sapaan M. Natshir, kini telah pulih dan kembali latihan bersama kiper Persib lainnya.
Pelatih kiper Persib Bandung, Luizinho Passos menyebut keadaan kiper asal Bandung itu sudah benar-benar pulih. Hal tersebut ditunjukkan usai latihan spesifik yang dilakukan bersama-sama.
"Deden sudah menunjukkan respon yang bagus ketika mulai berlatih dengan bola. Dia menunjukkan perkembangan yang luar biasa," kata Passos, Ahad (17/1).
Passos menyebut lancarnya pemulihan Deden tidak lepas dari fisioterapis Persib, Beni yang selalu mendampingi Deden. Passos mengakui Beni telah memberikan penanganan yang bagus selama pemulihan Deden.
Kini Passos tinggal melatih Deden hingga akhirnya Deden kembali ke penampilan terbaiknya. Karena menurutnya, meski Deden telah pulih namun dia harus kembali beradaptasi karena telah absen selama satu tahun lebih.
"Saya percaya dengan berjalannya waktu dan berlanjutnya penanganan dari fisioterapis, latihan kekuatan di gym dan latihan spesifik, dia akan segera kembali mencapai performa terbaiknya," kata Paassos.
"Kembalinya dia (ke pertandingan) dan performanya itu tidak lepas dari perkembangannya," tegasnya.
Passos memang mengagumi Deden sebelum keduanya bertemu di Persib. Passos mengakui sudah melihat potensi Deden sejak dia masih bekerja sebagai pelatih kiper di Borneo.
"Sejak saya masih bekerja sebagai pelatih kiper di Borneo, saya sudah mengetahui dia adalah kiper yang berkualitas dan berpengalaman," kata Passos.