Jumat 22 Jan 2021 11:54 WIB

Tiga Wajah Sukarno: Pribadi, Pemikiran, dan Politik

Pembahasan mengenai Presiden pertama Indonesia Sukarno akan selalu menarik

Rep: suaramuhammadiyah.id (suara muhammadiyah)/ Red: suaramuhammadiyah.id (suara muhammadiyah)
Tiga Wajah Sukarno: Pribadi, Pemikiran, dan Politik | Suara Muhammadiyah
Tiga Wajah Sukarno: Pribadi, Pemikiran, dan Politik | Suara Muhammadiyah

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Pembahasan mengenai Presiden pertama Indonesia Ir Sukarno akan selalu menarik. Mulai dari kisah perjuangan hingga pandangan-pandangan politis serta religiusnya. Banyak penulis yang menuangkan pemikirannya khusus untuk mengulik sisi Nasionalisme Religius dari Sukarno, salah satunya Prof M Ridwan Lubis.

Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) melalui Lembaga Penelitian, Pengembangan dan Pengabdian Masyarakat (LP3M), memberikan ruang diskusi publik untuk membedah buku Sukarno dan Islam, Dialog Pemikiran Modernisme Islam di Indonesia karya Prof M Ridwan Lubis, Rabu (20/1). Acara ini diselenggarakan secara virtual dan mengundang beberapa tokoh Nasional seperti Anggota DPR RI Hamka Haq, Ketua Pusat Studi Islam dan Kenegaraan Indonesia Prof Dr Yudi Latif, MA, dan Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Prof Dr Abdul Mu’ti.

Penulis Buku, Prof M Ridwan Lubis mencoba memperlihatkan tiga wajah Sukarno yang telah ia tuangkan dalam karyanya yaitu pribadi, pemikiran, dan sisi politisnya. Menurutnya juga ada keunikan dari Bung Karno yaitu sebagai pemikir Islam. “Sumber pemikiran Sukarno adalah dari demokrasi barat. Pemikiran tentang Islamnya didapat dari (Saudi Arabia, Turki, Mesir), humanisme India, sejarah eksploitasi bangsa Indonesia,” tuturnya.

Namun begitu, Bung Karno mengemukakan pandangan yang dianggap kontroversial pada masanya. Di tengah alur pemikiran mu’tamad-tekstual-tradisional yang cenderung menatap masa lalu, Bung Karno mengemukakan pemikiran rasional-filosofis-spekulatif menatap masa depan (deconfessionalized of muslim thought).

“Jadi dari orientasi pemikiran Islam bergeser dari simbolistik formee verklarin kepada substansi menuju Islam gerakan. Fokus perhatian fase kemajuan Islam (abad 7-13 M) dan kebangkitan Islam (abad 18-20) merupakan orientasi pemikirannya yaitu lebih tertuju optimisme kebangkitan Islam, sebagai sumbangsih untuk kemerdekaan bangsa dari penjajahan,” tambah Ridwan.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan suaramuhammadiyah.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab suaramuhammadiyah.id.
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement