REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rekor kandang mentereng Liverpool di Liga Primer Inggris akhirnya terhenti setelah bertahan hampir empat tahun. Burnley menjadi tim yang meruntuhkan rekor tersebut dengan kemenangan 1-0 atas Liverpool dalam lanjutan Liga Primer Inggris di Anfield, Jumat (22/1) dini hari WIB.
Liverpool terakhir kali kalah di Anfield dalam pertandingan liga pada 23 April 2017. Ketika itu, the Reds takluk 1-2 dari Crystal Palace.
Kali ini, Liverpool menyerah lewat penalti Ashley Barnes pada menit ke-83. Hadiah penalti diberikan setelah kiper Alisson menjegal Barnes yang lepas dari kawalan pemain Liverpool di kotak penalti saat menyambut bola liar dari situasi set piece.
Sepakan Barnes yang diarahkan ke kanan sebenarnya bisa dibaca Alisson. Namun bola tak terjangkau dan melesat deras menghunjam gawang Liverpool.
Kekalahan ini meneruskan periode buruk tim asuhan Juergen Klopp setelah sempat memuncaki klasemen selama beberapa pekan. The Reds tercecer di posisi empat dengan nilai 34, tertinggal enam poin dari pemuncak klasemen sekaligus rival bebuyutan Manchester United.
Liverpool kini tanpa kemenangan dalam lima pertandingan di liga, dua di antaranya berakhir dengan kekalahan. Parahnya, dalam empat pertandingan terakhir, Mohamed Salah dkk tak mampu mencetak gol.
Defeat at Anfield. #LIVBUR
— Liverpool FC (@LFC) January 21, 2021