Selasa 26 Jan 2021 17:33 WIB

Sore Ini IHSG Ditutup Melemah Tertekan Saham LQ45

Sepanjang hari ini IHSG mendapat tekanan sentimen negatif dalam maupun luar negeri.

Rep: Retno Wulandhari/ Red: Nidia Zuraya
Karyawan melintas di depan layar Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), di Bursa Efek Indonesia, Jakarta. ilustrasi
Foto: Antara/Reno Esnir
Karyawan melintas di depan layar Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), di Bursa Efek Indonesia, Jakarta. ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona negatif pada perdagangan Selasa (26/1). IHSG melemah 118 poin atau terkoreksi 1,89 persen menjadi 6.140. Sedangkan indeks LQ45 jatuh lebih dalam sebesar 2,13 persen. 

Sektor industri dasar, industri konsumsi, perdagangan, aneka industri, keuangan, pertambangan, infrastruktur, perkebunan, property mendominasi pergerakan IHSG sehingga menjadi kontributor terbesar pada penurunan IHSG hari ini. 

Baca Juga

Pergerakan IHSG ini sejalan dengan indeks saham Asia yang juga turun cukup tajam hingga menjelang akhir penutupan. IHSG mendapat tekanan dari sentimen negatif dalam negeri maupun global. 

"Pasar saham tertekan kekhawatiran terhadap stimulus Amerika Serikat (AS) dan kenaikan kasus infeksi Covid-19, hal tersebut mendorong pelaku pasar untuk lebih antisipasi," kata Direktur Asosiasi Riset dan Investasi Pilarmas Investindo, Maximilianus Nico Demus, Selasa (26/1). 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement