Jumat 29 Jan 2021 17:45 WIB

China Ekspor 220 Miliar Masker Sepanjang 2020

Ekspor masker menjadi pendorong penting di bidang perdagangan China usai pandemi

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Nur Aini
Masker (ilustrasi).
Foto: www.freepik.com
Masker (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING -- China mengekspor lebih dari 220 miliar masker sepanjang tahun lalu. Hal itu menjadi pendorong penting di bidang perdagangan setelah pandemi cukup menghantam perekonomiannya.

Jika dikonversi, nilai ekspor masker China mencapai 52,6  miliar dolar AS. "(Jumlah masker yang diekspor) setara dengan menyediakan hampir 40 masker untuk setiap orang di dunia di luar China," kata juru bicara Bea Cukai China Li Kuiwen, Jumat (29/1).

Baca Juga

Wakil Menteri Perdagangan China, Qian Keming mengungkapkan, selain masker, negaranya juga mengekspor 2,3 miliar alat pelindung diri dan 1 miliar alat uji Covid-19 tahun lalu. "Memberikan kontribusi penting untuk perang global melawan pandemi," ujarnya.

China, yang menjadi pusat pandemi Covid-19, merupakan negara pertama yang bangkit kembali setelah memberlakukan karantina wilayah (lockdown) ketat dan langkah-langkah pengendalian virus. Ia diharapkan menjadi satu-satunya ekonomi besar dunia yang mencatat pertumbuhan positif pada 2020.

Namun, pejabat Kementerian Perdagangan China, Chu Shijia mengatakan negaranya masih menghadapi lingkungan "parah dan kompleks" dalam perdagangan serta investasi luar negeri tahun ini. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement