REPUBLIKA.CO.ID, CIAMIS -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ciamis memulai vaksinasi Covid-19 pada Senin (1/2). Sebanyak 10 orang pimpinan daerah dan perwakilan tokoh masyarakat menjadi yang pertama menerima vaksinasi.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Ciamis, Yoyo mengatakan, setelah diberikan kepada 10 orang pertama, vaksinasi dilakukan secara serentak di 41 fasilitas kesehatan (faskes) yang telah disiapkan. Vaksinasi itu menyasar para tenaga kesehatan (nakes) yang menjadi prioritas tahap awal.
"Pada tahap pertama ini vaksinasi dilaksanakan serentak di 37 Puskesmas yang tersebar di seluruh Kabupaten Ciamis dan empat rumah sakit. Ditargetkan tiga hari selesai pelaksanaan vaksinasi tersebut," kata dia melalui keterangan resmi, Senin (1/2).
Ia menyebutkan, Pemkab Ciamis telah menerima 6.600 dosis vaksin Covid-19. Vaksin itu akan diperuntukkan bagi para nakes.
Ihwal vaksinasi kepada unsur pimpinan daerah dan tokoh masyarakat, Yoyo mengatakan, itu untuk memberi contoh baik kepada masyarakat. Dengan begitu, tak lagi ragu untuk melakukan vaksinasi Covid-19.
Baca juga : Bedanya Vaksinasi Covid Pertama dan Kedua
Ia menjelaskan, vaksinasi Covid-19 akan dilakukan dua kali kepada satu orang. Pada tahap pertama kali ini, para penerima vaksinasi nantinya akan diberikan vaksin kembali pada 16 Februari 2021.
"Pemberian vaksin yang pertama supaya munculnya antibodi, karena sekali suntikan kurang optimal maka diperlukan booster penyuntikan kedua selama tenggang 14 hari," kata Yoyo.