Ahad 07 Feb 2021 13:44 WIB

Belitung Segera Miliki Dermaga untuk Berjetski

Jetski di KEK Tanjung Kelayang adalah olah raga air yang ditawarkan Bangka Belitung

Sandiaga Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia berjetski ke Pulau Lengkuas yang sangat instagramable di KEK Tanjung Kelayang yang sedang dipersiapkan menjadi destinasi andalan Indonesia ini.
Foto: Pemprov Bangka Belitung
Sandiaga Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia berjetski ke Pulau Lengkuas yang sangat instagramable di KEK Tanjung Kelayang yang sedang dipersiapkan menjadi destinasi andalan Indonesia ini.

REPUBLIKA.CO.ID, SIJUK -- Terbukti, Pulau Belitung memang menawarkan banyak pilihan wisata. Pada masa pandemi di pertengahan tahun 2020, olah raga air seperti jetski semakin eksis.

Jetski di KEK Tanjung Kelayang adalah olah raga air yang ditawarkan Bangka Belitung di Pulau Belitung. Walau beberapa pelaku usaha pada destinasi sekitar banyak yang gulung tikar, jeski malah semakin banyak peminatnya. Tidak hanya menambah armada, antreanpun kerap terjadi karena banyaknya pecinta olah raga jetski.

Baca Juga

Melengkapi kegemaran olah raga dalam kunjungan ke Belitung, Sandiaga Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia berjetski ke Pulau Lengkuas yang sangat instagramable di KEK Tanjung Kelayang yang sedang dipersiapkan menjadi destinasi andalan Indonesia ini.

Tidak hanya berolah raga atau sekadar berwisata air saja, Menteri Sandi selalu menyelipkan ide-ide memajukan pariwisata dari pengamatannya saat berkeliling di perairan bagian barat pulau Belitung ini. Menurut Papa Online ini, Belitung memiliki wisata bahari yang harus dikembangkan. Salah satu masukannya adalah harus segera membangun dermaga, agar jetski bisa bersandar. Selain itu, ini dapat mempermudah naik turun wisatawan yang ingin berjetski.

"Saya akan bicarakan dengan Menteri KKP, karena rencananya beliau juga akan berkunjung ke Pulau Belitung dalam waktu dekat," ungkapnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement