Selasa 09 Feb 2021 13:01 WIB

Leeds Akhirnya tak Kebobolan, Marcelo Bielsa Bahagia

Ini merupakan langkah awal bagi skuad Leeds untuk bangkit di Liga Primer Inggris.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Leeds United Marcelo Bielsa.
Foto: EPA-EFE/Shaun Botterill
Pelatih Leeds United Marcelo Bielsa.

REPUBLIKA.CO.ID, LEEDS -- Marcelo Bielsa menikmati clean sheet pertama Leeds United dalam tujuh pertandingan di Liga Primer Inggris, saat mengalahkan Crystal Palace 2-0. Leeds naik ke papan tengah klasemen liga, berkat gol Jack Harrison dan Patrick Bamford.

The Whites juga akhirnya tidak kebobolan sejak kemenangan 5-0 atas West Brom pada akhir Desember tahun lalu.

''Faktanya kami tidak kebobolan merupakan hal penting. Kami tidak mendapatkan ancaman apapun di babak pertama, dan beberapa di babak kedua,'' ujar Bielsa dikutip dari Sportsmole, Selasa (9/2).

Leeds sebenarnya bisa saja menang dengan selisih gol yang lebih besar, setelah dua peluang emas dari Bamford dan Stuart Dallas, digagalkan kiper Vicente Guaita. Bamford juga gagal memanfaatkan peluang bersih setelah tendangannya melambung, sementara upaya Harrison membentur tiang gawang di babak kedua.

Bielsa menyebut timnya tidak kehilangan energi pada 15 menit terakhir pertandingan. ''Kami mengontrol bola, tapi kami tidak berhenti menciptakan peluang. Ini penting bagi kami untuk mempertahankan bola dan saat kami kehilangan, penting juga bagi mereka untuk tidak memberikan ancaman dan kami berhasil melakukan itu,'' ungkap Bielsa.

Bielsa percaya, kemenangan ini merupakan langkah awal bagi skuad Leeds untuk bangkit di Liga Inggris. Ia mengatakan, timnya berusaha tampil sealami mungkin dan menunjukkan hasrat bermain di liga yang amat ketat.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 15 11 3 1 31 18 36
2 Chelsea Chelsea 16 10 4 2 37 18 34
3 Arsenal Arsenal 16 8 6 2 29 14 30
4 Nottingham Forest Nottingham Forest 16 8 4 4 21 2 28
5 Manchester City Manchester City 16 8 3 5 28 5 27
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement