Kamis 11 Feb 2021 19:31 WIB

Arsenal tak Konsisten, Perpanjangan Kontrak Arteta Ditunda

Namun, direksi Arsenal dipercaya masih menaruh optimisme terhadap Mikel Arteta.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Arsenal Mikel Arteta.
Foto: EPA-EFE/Adam Davy
Pelatih Arsenal Mikel Arteta.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Petinggi Arsenal dikabarkan menunda diskusi tentang perpanjangan kontrak Mikel Arteta sebagai pelatih the Gunners. Tidak konsistennya performa pasukan Meriam London musim ini diklaim membuat direksi klub bimbang. 

Dalam laporan Football London yang dikutip Tribal Football, Kamis (11/2), Arsenal sempat berencana memperpanjang masa kerja Arteta. Namun belakangan, hal tersebut ditunda tanpa alasan yang jelas.

Kendati demikian, direksi klub dipercaya masih menaruh optimisme terhadap pelatih asal Spanyol tersebut. Hal itu membuat petinggi klub tidak ingin buru-buru memperpanjang kotrak Arteta.  

Pemilik Arsenal, Stan Kroenke, diberitakan masih percaya pada Arteta. Untuk itu, ia belum memiliki rencana untuk mengusir sang pelatih.

Arsenal perlahan-lahan merangkak naik di papan tengah klasemen sementara Liga Primer Inggris. Meski saat ini berada di peringkat ke-11, Arteta percaya diri timnya bisa finis lebih tinggi dari saat ini.

Arteta mencontohkan situasi di Manchester City. The Citizens sempat berada di papan tengah. Kini skuad polesan Josep Guardiola nyaman di singgasana. "Di mana mereka dua setengah bulan lalu, dan di mana mereka sekarang? Anda tidak dapat memercayainya. Tapi itulah kenyataan di liga ini," ujar Arteta.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement