REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Arsenal mengamankan poin penuh saat menjamu Leeds United pada pekan ke-24 Liga Primer Inggris di Emirates Stadium, Ahad (14/2) malam WIB.
Hattrick Pierre-Emerick Aubameyang dan satu gol Bellerin membawa tim asuhan Mikel Arteta menang 4-2 atas Leeds United. Sebagai tuan rumah, Arsenal langsung memberikan inisiatif serangan ke lini pertahanan Leeds.
Permainan lebih banyak di area pertahanan tim tamu, dan Arsenal akhirnya memimpin di menit ke-13 melalui gol yang diciptakan oleh Aubameyang saat mendapat ruang tembak dari sisi kiri kemudian melesatkan tendangan ke kanan bawah gawang. Skor 1-0 untuk Arsenal.
Leeds mendapatkan peluang mereka di menit ke-26 saat Rapinha melakukan serangan balik cepat melewati Cedric kemudian mengoperanya pada Harrison. Namun, upaya itu tidak membuahkan hasil karena tendangan Harrison mengarah tepat kepada Leno.
Leeds semakin tertinggal saat Arsenal mendapatkan hadiah penalti di menit ke-39 karena pelanggaran yang dilakukan Meslier kepada Saka. Aubameyang yang mengeksekusi tendangan dari titik putih itu berhasil menyelesaikan tugasnya dengan baik. Tuan rumah pun menggandakan keunggulannya menjadi 2-0.
Tiga menit berselang, Arsenal semakin menjauh dengan gol ketiga yang diciptakan oleh Bellerin. Itu tercipta dengan kombinasi serangan Arsenal di kotak 16 Leeds. Mereka berhasil membuka ruang dengan Ceballos memilih Bellerin di kanan dan dia memasukkannya melewati Meslier di tiang dekat. Arsenal memimpin 3-0 di babak pertama.
Di babak kedua, Arsenal langsung menambah keunggulan mereka dengan cepat di menit ke-47 saat Aubameyang mencatatkan hat-trick. Ia berhasil memaksimalkan umpan dari Rowe dengan tandukannya yang mengarah langsung ke gawang Meslier. Arsenal pun unggul 4-0.
Leeds memperkecil ketertinggalan di menit ke-58 melalui gol yang diciptakan oleh Pascal Struijk dengan sundulan saat menyambut umpan silang dari Raphinha. Sepuluh menit berselang, mereka mencetak gol kedua melalui tembakan Helder Costa dari bagian tengah kotak 16. Skor pun berubah menjadi 4-2 hingga peluit panjang tanda pertandingan berakhir ditiup oleh wasit.
Susunan pemain kedua tim:
Arsenal (4-2-3-1): Bernd Leno; Hector Bellerin, David Luiz, Gabriel Magalhaes, Cedric Soares; Dani Ceballos, Granit Xhaka; Emile Smith-Rowe, Martin Odegaard, Bukayo Saka; Pierre-Emerick Aubameyang.
Cadangan: Mat Ryan, Gabriel Martinelli, Rob Holding, Willian, Calum Chambers, Nicolas Pepe, Pablo Mari, Mohamed Elneny, Alexandre Lacazette.
Leeds (4-1-4-1): Illan Meslier; Luke Ayling, Pascal Struijk, Liam Cooper, Ezgjan Alioski; Mateusz Klich; Raphinha, Stuart Dallas, Jamie Shackleton, Jack Harrison; Patrick Bamford.
Cadangan: Pablo Hernandez, Leif Davis, Helder Costa, Niall Huggins, Joe Gelhardt, Tyler Roberts, Jake Jenkins, Kiko Casilla, Charlie Cresswell.