Senin 15 Feb 2021 20:47 WIB

Red Bull Masih Pakai Mesin Honda

Red Bull dan Honda telah menyelesaikan kesepakatan soal pasokan mesin.

Rep: Fitriyanto/ Red: Agung Sasongko
Pembalap Red Bull Max Verstappen saat beraksi di GP Abu Dhabi.
Foto: EPA-EFE/FIA/F1
Pembalap Red Bull Max Verstappen saat beraksi di GP Abu Dhabi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Red Bull dan Honda telah menyelesaikan kesepakatan untuk tim Formula 1. Red Bull akan terus menggunakan mesin pabrikan Jepang tersebut mulai musim 2022.

Red Bull telah menemukan perusahaan baru bernama Red Bull Powertrains Limited untuk mengawasi proyek tersebut, yang akan dioperasikan dari pangkalan tim F1 Red Bull Racing di Milton Keynes.

Baca Juga

Keputusan Honda untuk keluar dari F1 pada akhir tahun membuat Red Bull dan tim kembarnya AlphaTauri sempat terancam tak memiliki mesin untuk musim 2022 dan seterusnya.

Namun, Red Bull kemudian memutuskan mengambil alih pengembangan mesin Honda di F1 sehingga memungkinkan tim tersebut memproduksi mesin sendiri. Artinya, Red Bull dan Alpha Tauri masih didukung mesin Honda hingga mesin baru diperkenalkan tahun 2025.

 

"Ini langkah yang siginifikan.  Kami sangat kecewa ketika Honda membuat keputusan untuk meninggalkan olahraga sebagai produsen mesin. Karena hubungan kami langsung membuahkan hasil, tetapi kami berterima kasih atas dukungan mereka dalam memfasilitasi kesepakatan baru ini,” katanya dilansir crash.net.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement