REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Liverpol mengakhiri rentetan hasil buruk tiga laga terakhir di leg pertama Babak 16 Besar Liga Champions 2020/2021. The Reds memastikan keunggulan 2-0 atas wakil Jerman, RB Leipzig, ketika berlaga di Puskas Ferenc Arena, Budapest, Hungaria, Rabu (17/2) dini hari WIB.
Dua gol Liverpool dicetak pada babak kedua Mohammed Salah (53') dan Sadio Mane (58'). Liverpool dan Leipzig memainkan laga di Budapest, yang merupakan tempat netral, kaena pembatasan Covid-19.
Kedua tim bermain imbang tanpa gol pada babak pertama. Kedua tim mengawali babak kedua dengan lebih baik.
Pemain Leipzig Christopher Nkunku sempat membuat kiper Liverpool Alisson Becker melakukan penyelamatan tetapi Salah memastikan tim tamu unggul lebih dulu. Salah memanfaatkan celah ketika pemain Leipzig melakukan back-pass.
Lima menit berselang, giliran Sadio Mane yang menggandakan keunggulan Liverpool. Gol kedua Liverpool juga lahir dari kesalahan lini belakang Leipzig. Sadio Mane menyambar bola yang gagal dihalau oleh Nordi Mukiele untuk memaksa Gulacsi memungut bola dari jalanya untuk kedua kali.
Keunggulan dua gol akan meringankan langkah Liverpool ketika menjamu Leipzig di Anfield pada leg kedua Babak 16 Besar Liga Champions, 11 Maret mendatang.
Hasil ini sekaligus mengakiri tren negatif Liverpool. Kemenangan terakhir Liverpool terjadi pada akhir Januari 2021 ketika bertandang ke markas West Ham. Pada tiga laga bulan ini, The Reds menelan kekalahan 0-1 dari Brighton, 1-4 dari Manchester City, dan 1-3 dari Leicester City.