REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Agen Erling Braut Haaland, Mino Raiola, menilai hanya ada 10 klub yang bisa merekrut kliennya. Selain kemampuan finansial untuk mendatangkan Haaland dengan nilai transfer selangit, klub-klub tersebut juga dianggap bisa membantu striker berusia 20 tahun tersebut memenuhi berbagai ambisinya.
"Hanya ada 10 klub yang memiliki sumber daya untuk bisa merekrut Haaland dan memberikan dia kesempatan untuk memenuhi ambisi setelah hengkang dari Dortmund. Empat dari 10 klub tersebut rasanya datang dari Liga Primer Inggris," kata Raiola dalam wawancara dengan BBC, Selasa (23/2).
Haaland menjadi salah satu incaran utama sejumlah klub besar Eropa setelah penampilan impresifnya bersama RB Salzburg pada 2018 hingga 2020. Selama satu setengah musim memperkuat RB Salzburg, Haaland mencetak 29 gol dari 27 penampilan di semua ajang.
Performa impresif Haaland ini pun berlanjut saat hijrah ke Borussia Dortmund pada pertengahan musim 2019/2020. Telah tampil dalam 43 laga di semua ajang, Haaland telah mengemas 43 gol. Secara khusus, pada musim ini, Haaland telah mengemas 27 gol dan tujuh asisst dari 25 laga.
Dengan ketajaman yang kian terasah pada usia 20 tahun, Haaland dinilai sebagai salah satu pemain dengan potensi yang begitu besar. Sejumlah klub besar Eropa, mulai dari Real Madrid hingga Manchester City, dikabarkan berminat memboyong Haaland.
Raiola menilai...