Rabu 24 Feb 2021 21:55 WIB

Adik Tom Holland Jadi Kameo di Spider-Man 3

Tom dan Harry Holland saling menggoda di lokasi syuting.

Rep: Farah Noersativa/ Red: Qommarria Rostanti
Tom Holland.
Foto: EW
Tom Holland.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Satu pemain baru dikonfirmasi oleh Tom Holland yang akan muncul pada Spider-Man 3. Pemain baru yang dimaksud adalah adik laki-lakinya, Harry Holland, yang menjadi kameo. 

"Ini benar. Dia memiliki kameo kecil, memainkan karakter yang disebut shaker kid, dan dia adalah pengedar narkoba," kata Holland saat berbincang dengan host Jimmy Fallon di acara 'Late Show' seperti dilansir di laman Metro.co.uk, Rabu (24/2). 

Dia mengatakan, adiknya itu kemungkinan mengulangi perannya di berbagai film dengan peran yang sama. Jadi, bisa dikatakan, Harry akan dikenal sebagai sosok shaker kid yang doyan mengonsumsi ekstasi setiap film yang ada di Jagat Sinematik Marvel atau MCU Cinematic Universe.

Berada di lokasi syuting bersama, Harry yang berusia 22 tahun itu tak kuasa untuk menggoda Tom yang berperan sebagai Spidey. Dalam sebuah adegan kameo di mana dia harus berdebat, dia memanfaatkan momentum itu. Karena dengan demikian, Tom terpaksa harus digantung terbalik selama mungkin.

"Saya tahu betapa sulitnya itu. Jadi pada awal hari, saya melakukan pengambilan ekstra, ekstra lama, untuk lihat berapa lama waktu yang dibutuhkan sebelum dia pingsan. Menjelang penghujung hari, aku benar-benar mulai mengkhawatirkannya," jelas Tom.

Menurut dia, itu adalah adegan lucu. Dia sangat senang melihat dirinya dan adiknya berbagi momen bersama. Tom pun menyakini orang tuanya akan sangat bangga dengan kedua anaknya itu.

Sebelumnya, Tom sempat memberikan bocoran mengenai keterlibatan Harry dalam film tersebut. Dia mengunggah sebuah foto dengan kostum Spider-Man lengkap yang menggendong Harry di pundaknya.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement