Sabtu 27 Feb 2021 15:19 WIB

Infografis AS Roma Vs Milan: Peluang Milan Kembali Tumbang

AS Roma akan menjamu AC Milan di Olimpico, Senin (1/3) dini hari WIB.

Foto: DOK REPUBLIKA
Borja Mayoral, andalan lini depan AS Roma menghadapi AC Milan di Stadion Olimpico, Roma, Senin (1/3) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, AC Milan berpeluang meneruskan catatan minor di Serie A Italia pada laga pekan ke-24 ini. Sebab, Rossoneri harus melawan AS Roma yang perkasa di kandang pada Senin (1/3) dini hari WIB.

Fakta Jelang Laga

- Milan menderita 3 kekalahan dari 5 laga terakhir di Serie A, termasuk 2 kekalahan terakhir dari Spezia dan Inter Milan.

- Roma sulit ditumbangkan di kandang pada laga Serie A musim ini dengan 9 kemenangan dan 3 imbang dari 12 laga di Stadion Olimpico.

- Hanya Juventus, Sassuolo, dan Inter yang mampu pulang dari ibu kota Italia itu dengan satu poin.

- Roma tak terkalahkan dalam 16 laga Serie A terakhir di kandang dan mencetak setidaknya 2 gol dari 14 laga di antaranya.

- Dari 10 laga terakhir kedua tim di Olimpico, Roma menang 4 kali dan kalah 2 kali, sisanya imbang. 

- Kemenangan terakhir Milan di kandang Roma terjadi pada 26 Februari 2018.

- Roma tak diperkuat penyerang senior Edin Dzeko yang cedera. Posisinya akan digantikan Borja Mayoral.

- Milan dan Roma adalah wakil Italia yang tersisa di 16 besar Liga Europa.

 

Sumber: Whoscored, Soccerway

Pengolah: Israr Itah

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement