Sabtu 27 Feb 2021 19:48 WIB

Profil Dico Ganinduto, Suami Chacha Frederica Resmi Jadi Bupati Kendal

Dico Ganinduto resmi dilantik menjadi Bupati Kendal periode 2021-2026

Rep: viva.co.id/ Red: viva.co.id
Chacha Frederica dan suaminya, Dico Ganinduto
Chacha Frederica dan suaminya, Dico Ganinduto

VIVA – Chacha Frederica kini tengah berbahagia lantaran sang suami, Dico Ganinduto resmi dilantik menjadi Bupati Kendal periode 2021-2026, Jumat 26 Februari 2021 di Semarang, Jawa Tengah. Mengemban status baru sebagai istri Bupati Kabupaten Kendal, Chacha mengucap bersyukur dan menuturkan harapannya pada suami tercinta.

“Selamat bertugas suamiku syg... sumpah jabatan yg kamu ucapkan hari ini di saksikan Allah SWT, di saksikan para malaikatNya dan seluruh mahluk ciptaanNya, AlQuran pun turun menjadi saksi...” tulis caption postingan di Instagram pribadinya, @chafrederica.

Baca Juga

“InsyaAllah Allah mudahkan kamu dalam mengemban tugas dan amanah, aku tau kmu punya niat yg tulus, aku inget kmu pernah bilang, “aku mau fokus ngurusin kendal aja.” InsyaAllah Allah mudahkan ... Aaamiin ya Rabb,” jelasnya.

Kini, sosok Dico Ganinduto pun turut jadi sorotan publik. Seperti apa profil lengkapnya? simak artikel ini selengkapnya.

Bernama lengkap Dico Mahtado Ganinduto, politisi muda Partai Golkar itu lahir di Jakarta 19 Februari 1990. Selain dikenal sebagai politisi, Dico juga merupakan seorang pengusaha sukses yang bergerak di bidang pertambangan.

Dalam kiprahnya di dunia politik, Dico aktif sebagai salah satu pengurus di PP AMPG dan membentuk Gema Golkar dengan posisi Ketua, serta menjabat Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar (2019-2024).

Putra pasangan mantan anggota DPR-RI Fraksi Golkar, Dito Ganinduto-Tri Laksmi Widhyastuti tersebut juga mengikuti jejak sang ayah mengincar kursi parlemen dalam Pemilihan Legislatif DPR-RI 2019 Dapil Jawa Tengah 1 meliputi Kota Semarang, Kota Salatiga, Kabupaten Semarang, Kabupaten Kendal.

Pada Pilkada serentak 9 Desember 2020 lalu, Dico berhasil merebut tahta sebagai Bupati Kendal berpasangan dengan H Windu Suko Basuki sebagai wakilnya yang merupakan kader partai Demokrat. Pasangan Dico-Basuki (DIBAS) diusung oleh Golkar, Demokrat, PKS, PAN dan Perindo, sukses meraup 49,2 persen.

Dico Ganinduto resmi dilantik oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menjadi Bupati Kendal periode 2021-2026 pada Jumat 26 Februari 2021 di Semarang.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan viva.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab viva.co.id.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement