Rabu 03 Mar 2021 14:06 WIB

Varian Covid Brasil Bisa Menginfeksi Lagi Pasien Sembuh

Varian Covid-19 Brasil dikenal juga sebagai P.1.

Orang-orang berolahraga di dalam gimnasium dengan lantai yang ditandai untuk menjaga jarak sosial di tengah pandemi COVID-19 di Sao Paulo, Brasil. Para ilmuwan di seluruh dunia mewaspadai bentuk mutasi baru virus corona, termasuk varian dari Brasil.
Foto: AP/Andre Penner
Orang-orang berolahraga di dalam gimnasium dengan lantai yang ditandai untuk menjaga jarak sosial di tengah pandemi COVID-19 di Sao Paulo, Brasil. Para ilmuwan di seluruh dunia mewaspadai bentuk mutasi baru virus corona, termasuk varian dari Brasil.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Varian Covid-19 yang sangat menular salah satunya muncul di Brasil. Kini varian tersebut telah ditemukan di sedikitnya 20 negara dapat menginfeksi lagi pasien yang telah sembuh, menurut para peneliti dikutip Rabu (3/3).

Dalam riset kemunculan virus mutan dan penyebarannya di kota hutan Manaus, Amazon, para peneliti mengatakan varian yang dikenal sebagai P.1 memiliki gambaran mutasi yang unik. Varian Covid-19 ini sangat cepat menjadi varian dominan yang beredar di wilayah tersebut.

Baca Juga

Dari 100 orang di Manaus yang sebelumnya sembuh dari infeksi Covid-19. "Sekitar 25-61 di antaranya rentan terhadap infeksi ulang P.1," kata Nuno Faria, ahli virus di Imperial College London, yang juga menjadi ketua riset yang belum ditinjau oleh rekan sejawat.

Para peneliti memperkirakan bahwa P.1 1,4-2,2 lebih menular dari bentuk awal virus. Berbicara saat konferensi pers soal temuan tersebut, Nuno mengatakan terlalu dini untuk mengatakan apakah kemampuan varian tersebut untuk menyingkirkan imun dari infeksi sebelumnya mengartikan bahwa vaksin juga akan memberikan sedikit perlindungan terhadapnya.

"Tidak ada bukti kesimpulan yang benar-benar menunjukkan bahwa vaksin yang sekarang tidak akan ampuh melawan P.1," kata Faria. "Saya rasa (vaksin) setidaknya akan melindungi kami dari penyakit, dan kemungkinan juga dari infeksi."

Para ilmuwan di seluruh dunia mewaspadai bentuk mutasi baru virus corona yang dapat menyebar lebih mudah, atau lebih kuat menangkis vaksin yang ada. Riset, yang dilakukan oleh para ilmuwan di universitas Sau Paulo Brasil dan Oxford Inggris, memperlihatkan bahwa varian P.1 kemungkinan muncul di Kota Manaus pada awal November 2020.

Infeksi pertama diidentifikasi pada 6 Desember, sebut Faria. "Kami lantas melihat bagaimana P.1 dengan cepat menyalip garis keturunan lainnya dan kami menemukan bahwa proporsi tumbuh P.1 dari nol hingga 87 persen selama sekitar delapan pekan," ujarnya, dikutip dari Reuters.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement