Jumat 05 Mar 2021 21:37 WIB

Universitas BSI Luncurkan MyBest Demi Dukung PJJ

Tampilannya simple, mudah dipelajari dan lebih komunikatif.

Aplikasi MyBest mendukung pembelajaran jarak jauh (PJJ) yang diterapkan oleh Universitas BSI.
Foto: Dok UBSI
Aplikasi MyBest mendukung pembelajaran jarak jauh (PJJ) yang diterapkan oleh Universitas BSI.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- MyBest merupakan kepanjangan dari My BSI E-learning System.  MyBest merupakan aplikasi pengembangan dari aplikasi LMS sebelumnya yang dapat diakses pada laman elearning.bsi.ac.id. 

Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kembali membuat terobosan baru yakni aplikasi e-learning yang memudahkan mahasiswa untuk melakukan perkuliahan secara online (daring) atau pembelajaran jarak jauh (PJJ).

Kepala Biro Teknologi Informasi (BTI) Universitas BSI, Verry Riyanto, mengatakan bahwa dampak dari pandemi Covid-19 ini mengubah semua kegiatan menjadi daring, tak terkecuali kegiatan belajar-mengajar.  Untuk menunjang aktivitas belajar-mengajar yang mudah, menyenangkan, komunikatif dan tentunya hemat kuota, BTI meluncurkan aplikasi terbaru dengan nama MyBest sebagai sarana yang dapat mempertemukan dosen dan mahasiswa dalam kegiatan belajar-mengajar.

“Ada beberapa perubahan yang dilakukan pada aplikasi MyBest dari aplikasi LMS (Learning Management System) kampus BSI sebelumnya. Kini tampilannya yang simple, mudah dipelajari dan lebih komunikatif antara dosen dan mahasiswanya,”   tuturnya, kepada media, Selasa (2/3).

Verry menambahkan, selain untuk mengisi data presensi, informasi mata kuliah dan tugas-tugas di MyBest dilengkapi fitur chat yang memudahkan mahasiswa dan dosen untuk komunikasi secara pribadi atau kelompok sehingga keaktifan mahasiswa bisa dilihat pada aplikasi MyBest.

“Pada halaman menu utama dosen, MyBest memiliki tiga submenu penting yaitu jadwal mengajar, rekap absensi dan perkuliahan pengganti. Pada jadwal mengajar dosen bisa melihat daftar mata kuliah yang diajar. Menu ini memiliki tampilan yang dinamis di  mana jadwal akan berwarna hijau apabila sudah memasuki hari kelas mengajar, sedangkan jadwal akan berwarna merah apabila tidak ada jadwal kuliah. Hal ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada dosen supaya tidak salah memilih mata kuliah yang akan diajar. Pada menu ini dosen juga bisa menambahkan materi, tugas dan membuat forum diskusi,” ujarnya.

Ia menyebutkan, menu rekap absensi untuk melihat laporan kehadiran mahasiswa dari pertemuan awal sampai dengan pertemuan akhir pada halaman ini.  Dosen dapat melakukan perubahan kehadiran mahasiswa dan mengunduhnya ke dalam file berformat excel atau pdf. Pada menu perkuliahan pengganti, dosen dapat melakukan pengajuan jadwal perkuliahan apabila pada suatu hari dosen seharusnya mengajar berhalangan hadir atau di  tanggal tersebut merupakan tanggal libur.

“Pada interface mahasiswa, MyBest hadir dengan tampilan lebih simple dan hanya satu menu utama saja yaitu jadwal perkuliahan. Pada menu ini mahasiswa dapat melihat jadwal mata  kuliah yang diikuti dan pada setiap mata kuliah sudah tersedia materi yang dapat diunduh, tugas yang diberikan oleh dosen, forum diskusi dan rekapitulasi kehadiran mahasiswa pada setiap pertemuannya,” tandasnya.

Ia berharap, dengan adanya MyBest, perkuliahan di UBSI bisa semakin lancar, semakin baik dan dosen maupun mahasiswa bisa berperan aktif. Seperti namanya, diharapkan MyBest bisa menjadi yang terbaik untuk penunjang kegiatan belajar-mengajar yang dilakukan secara daring di kampus BSI.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement