Ahad 07 Mar 2021 04:15 WIB

Arab Saudi Inisiasi Gerakan Jalan Kaki untuk Kesehatan

Jalan kaki menurunkan risiko terserang penyakit kronis.

Rep: Alkhaledi Kurnialam/ Red: Ani Nursalikah
Arab Saudi Inisiasi Gerakan Jalan Kaki untuk Kesehatan
Foto: www.freepik.com.
Arab Saudi Inisiasi Gerakan Jalan Kaki untuk Kesehatan

REPUBLIKA.CO.ID, RIYADH -- Kementerian Kesehatan Arab Saudi baru saja memperingati Hari Jalan Nasional yang jatuh pada 5 Maret. Peringatan ini bertujuan mempromosikan kesehatan masyarakat, menyebarkan budaya berjalan kaki, meningkatkan jumlah pejalan kaki, dan membantu lebih dari 500 ribu orang yang menderita penyakit kronis.

Dilansir dari Arab News, Sabtu (6/3), kementerian telah mengumumkan peluncuran tantangan berjalan pada 10 Maret. Peserta akan menetapkan tujuan harian, berjalan tidak kurang dari 8.000 langkah. Akan ada imbalan bagi mereka yang paling banyak berjalan kaki setiap pekannya.

Baca Juga

Masyarakat juga didorong mengunduh aplikasi Sehhaty dan mendaftar serta berpartisipasi. Kendati demikian, kementerian menyebut para peserta tetap harus menghormati jarak sosial dan mematuhi tindakan pencegahan virus corona. Tantangan tersebut akan ditampilkan di media sosial di akun Live Well.

Jalan kaki membantu mengurangi kolesterol jahat dan lemak tubuh berlebih, menjaga kelenturan persendian dan kekuatan otot, mengurangi stres dan kecemasan, serta meningkatkan mood. Jalan kaki juga dapat mencegah osteoporosis, meningkatkan keseimbangan dan aliran darah, menjaga berat badan yang sehat, meningkatkan kebugaran jasmani dan menurunkan risiko terserang penyakit kronis seperti penyakit jantung, hipertensi dan diabetes.

Upaya penyadaran ini merupakan kelanjutan dari upaya kementerian dalam menjaga kesehatan dan keselamatan masyarakat serta mendorong perilaku hidup sehat. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement