Senin 08 Mar 2021 22:51 WIB

Marvel akan Kembangkan X-Men dengan Judul Baru

Film 'X-Men' akan dibuat ulang dengan judul baru 'The Mutants'.

Rep: Santi Sopia/ Red: Nora Azizah
Film 'X-Men' akan dibuat ulang dengan judul baru 'The Mutants'.
Foto: Flickr
Film 'X-Men' akan dibuat ulang dengan judul baru 'The Mutants'.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Marvel Cinematic Universe (MCU) tampaknya sedang mempersiapkan debut “X-Men” dengan judul terbaru. Sebuah laporan baru dari The Illuminerdi, dilansir Comicbook, Senin (8/3), menyatakan reboot dari franchise ikonik tersebut sedang dalam pengembangan. 

Marvel Studios dilaporkan sedang mengembangkan film baru berjudul “The Mutants” adaptasi waralaba buku komik paling ikonik dalam sejarah pahlawan super tersebut. Sejak Marvel Studios mengambil alih kendali X-Men dan franchise Fantastic Four pada tahun 2019, semuanya berasal dari pembelian 20th Century Fox oleh Disney dan aset hiburan lainnya dari portofolio Fox.

Baca Juga

Para penggemar pun bertanya-tanya kapan X-Men akan dimasukkan ke dalam MCU. Setelah penampilan tidak cukup berhasil dari “X-Men: Dark Phoenix” dan “The New Mutants”, bos Marvel Kevin Feige tampaknya kembali menunggu  waktu yang tepat.

"Kamu tahu betapa aku sangat mencintai X-Men. Aku sudah bilang di situlah aku memulai. Saya tidak bisa memberi tahu Anda apa pun sebelum kami benar-benar mengumumkannya, tetapi yakinlah, diskusi telah lama dan berlangsung secara internal,” kata Feige.

Marvel memang sepertinya tidak akan membiarkan “X-Men” hanya di bangku cadangan dalam waktu yang lama. Mengingat “The New Mutants” adalah film terakhir yang dirilis di bioskop, Marvel Studios tampaknya tidak akan bertahan dengan judul "The Mutants". 

Studio kemungkinan akan mencari cara terbaik untuk memperkenalkan karakter-karakter yang ada. Akan tetapi hal ini masih harus dilihat dalam beberapa bulan mendatang.

Feige tampanya lebih memilih menampilkannua di bioskop daripada serial Disney +. Hal itu juga disampaikan bos Marvel Studios ketika berbicara tentang proyek dengan ScreenRant saat mempromosikan “WandaVision”.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement