Kamis 11 Mar 2021 15:40 WIB

Grup K-Pop IZ*One Dibubarkan Bulan Depan

Kelanjutan karier 12 anggota IZ*One akan dikelola agensi masing-masing.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Qommarria Rostanti
Grup K-pop IZ*One akan dibubarkan pada APril 2021 setelah 2,5 tahun debutnya di industri musik Korea.
Foto: @official_izone.
Grup K-pop IZ*One akan dibubarkan pada APril 2021 setelah 2,5 tahun debutnya di industri musik Korea.

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Grup K-pop IZ*One yang memulai debutnya dari audisi TV akan bubar pada bulan depan. Dengan pembubaran ini, girl group Korea-Jepang tersebut hanya berumur 2,5 tahun semenjak debutnya.

"Proyek IZ*One selesai pada April seperti yang direncanakan," tulis pernyataan saluran musik Mnet, yang menayangkan audisi grup itu.

Dilansir di The Korea Herald pada Kamis (11/3), Swing Entertainment dan Off the Record mengatakan telah mendiskusikan kemungkinan lain dengan agensi manajemen dari 12 anggota itu. Anggota akan dikekola oleh masing-masing agensi.

Salah satu jadwal terakhir IZ*One adalah konser daring selama dua hari bertajuk "One, The Story" yang dijadwalkan pada pekan depan. IZ*One dibentuk melalui acara audisi Mnet "Produce 48", yang diproduseri bersama dengan Yasushi Akimoto, yaitu produser di balik girl group Jepang AKB48.

Grup itu memulai debutnya pada Oktober 2018, dengan album mini berjudul Color*IZ. Kumpulan lagu itu populer di dua negara Asia, berdasarkan fandom yang mereka bangun saat tampil di serial realitas.

Album studio pertama dan EP ketiga mereka yang dirilis, bahkan mencetak rekor baru untuk penjualan album pekan pertama grup wanita lokal. IZ*One telah mendapat sorotan publik setelah rangkaian audisi ditemukan adanya skandal kecurangan suara yang melibatkan produser Mnet, Ahn Joon-young.

Pada November, Pengadilan Tinggi Seoul, bahkan mengungkap 12 nama korban yang peringkatnya diubah karena skema manipulasi. Daftar tersebut mencakup dua peserta "Produce 48".

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement