Jumat 12 Mar 2021 23:02 WIB

Menkominfo Ajak Masyarakat tidak Termakan Hoaks Soal Vaksin

Sudah ada 2.360 konten hoaks Covid-19 yang diturunkan

Red: Bayu Hermawan
Menteri Komunikasi dan Informatika, Jhonny G Plate
Foto: Istimewa
Menteri Komunikasi dan Informatika, Jhonny G Plate

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Komunikasi dan Informatika, Johnny G. Plate mengajak masyarakat tidak mudah terbawa isu hoaks. Termasuk yang berkaitan dengan vaksinasi Covid-19.

"Mari kita jaga supaya ruang digital bersih, manfaatkan ruang digital untuk membantu kelancaran vaksinasi Covid-19," kata Johnny saat meninjau program vaksinasi untuk pegawai di lingkungan Kementerian Kominfo, Jumat (12/3).

Baca Juga

Johnny berharap ketika mendapatkan informasi, masyarakat memeriksa, mendalami dan mengecek ulang kebenaran informasi tersebut sebelum meneruskannya ke orang lain. Kemampuan tersebut membutuhkan ketelitian, namun, tidak bisa dihindari karena saat ini aktivitas di ruang fisik sudah bermigrasi ke ruang digital.

"Kita gunakan ruang digital untuk kepentingan dan kemajuan kita bersama, secara cermat dan cerdas," ujar Johnny.