REPUBLIKA.CO.ID, BERLIN -- Partai Uni Demokratik Kristen (CDU) yang dipimpin oleh Kanselir Jerman Angela Merkel menghadapi kekalahan besar dalam pemilu regional di negara bagian Baden-Wuerttemberg dan Rhineland-Palatinate, barat daya Jerman, pada Minggu.
Menurut survei dari lembaga penyiaran publik ARD, Partai Hijau yang peduli lingkungan berhasil memenangkan hampir 32 persen suara di Baden-Wuerttemberg, negara bagian yang kaya dan terkenal akan industri otomotifnya.
CDU, yang berpengaruh di negara bagian itu selama lebih dari 50 tahun hingga 2011, memperoleh hasil terburuknya dengan hanya 23,9 persen suara, turun dari 27 persen yang diperolehnya pada pemilu 2016. Partai Merkel juga mengalami kekalahan di Rhineland-Palatinate dengan hanya memperoleh 26 persen suara.
Saingan kuat CDU, Partai Sosial Demokrat (SPD), diproyeksikan akan memenangkan pemilihan di negara bagian itu dengan 34,7 persen suara. Pemilu regional itu menjadi ujian berat bagi CDU menjelang pemilihan nasional September mendatang.
CDU telah menghadapi kritik dalam beberapa pekan terakhir karena lockdown paksa pemerintah, lambannya vaksinasi, dan skandal pengadaan masker wajah baru-baru ini.