Selasa 16 Mar 2021 06:32 WIB

Perjalanan Pemain Timnas Elite Muda Masih Jauh

Pemain timnas elite muda diproyeksikan menjadi pilar timnas senior di masa depan.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Para pemain timnas elite muda yang tergabung dalam tim Indonesia Patriots di IBL 2021.
Foto: DOk IBL
Para pemain timnas elite muda yang tergabung dalam tim Indonesia Patriots di IBL 2021.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hasil empat Kemenangan dari empat laga yang dibukukan timnas elite muda bola basket yang memakai nama Indonesia Patriots di Seri 1 IBL Pertamax 2021 merupakan hasil impresif. Dengan materi pemain muda yang baru kali pertama bermain di liga basket tertinggi di Tanah Air, mereka tak menunjukkan rasa canggung. Para pemain tampul penuh semangat melibas semua lawan yang notabene lebih berpengalaman.

Hasil ini di luar dugaan manajer tim Andi 'Batam' Poedjakusuma. Ia tidak menyangka dengan hasil 4-0 ini. Usai laga keempat, di mana Indonesia Patriots menang atas Prawira Bandung, Andi Batam mengatakan, hasil empat kemenangan ini merupakan kejutan dan memuaskan. 

Baca Juga

"Namun jangan cepat puas masih banyak gim di seri kedua nanti," kata Batam.

Batam yang juga langganan Timnas ketika masih aktiv menjadi pemain menambahkan, awalnya tim hanya mencoba untuk menang. Sebab, mereka masih baru di liga profesional. 

"Ternyata hasilnya memuaskan, suprise banget," kata Batam.

Pelatih kepala Indonesia Patriots Youbel Sondakh ketika dihubungi Republika.co.id, Senin (15/3) bersyukur dengan hasil maupun materi serta perkembangan para pemainnya. Namun ia mengingatkan, ini baru awal dari perjalanan para pemai tersebut dalam kariernya maupun tantangan membela negara.

"Tujuan awal kita adalah membangun pemain muda. Semoga mereka masih bisa terus berkembang permainannya," kata Youbel yang dibantu Andrie Ekayana dan Koko Heru memoles tim ini.

Youbel mengingatkan, keikutsertaan timnas elite muda di ajang kompetisi basket tertinggi di tanah air ini untuk memberi kesempatan mereka agar bisa menjadi pelapis seniornya. Sejauh ini, kata dia, semua mengalami peningkatan sesuai dengan yang diharapkan.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement