Kamis 18 Mar 2021 07:04 WIB

Fakta Menarik Usai Muenchen Depak Lazio di Liga Champions

Bayern Muenchen tidak terkalahkan dalam 19 pertandingan terakhir di Liga Champions.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Endro Yuwanto
Para pemain Bayern Muenchen merayakan gol ke gawang Lazio dalam laga babak 16 besar Liga Champions 2020/2021.
Foto: AP/Gregorio Borgia
Para pemain Bayern Muenchen merayakan gol ke gawang Lazio dalam laga babak 16 besar Liga Champions 2020/2021.

REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- Bayern Muenchen melenggang mulus ke perempat final Liga Champions setelah membungkam Lazio dengan skor 2-1 di leg kedua babak 16 besar, Kamis (18/3) dini hari WIB. Agregat 6-2 membuat Die Roten tidak mampu dibendung lawan.

Tim besutan Hans-Dieter Flick itu sudah 19 kali menjajakkan kaki di babak delapan besar, lebih dari tim manapun dalam sejarah Liga Champions.

Sementara bagi Lazio, klub Italia itu selalu gagal mengemas kemenangan di empat pertandingan tandang terakhir melawan wakil Jerman di Liga Champions.

Laman BBC Sport, Kamis (18/3) merangkum beberapa fakta menarik tentang laga Bayern Muenchen kontra Lazio. Berikut daftarnya:

- Muenchen tidak terkalahkan dalam 19 pertandingan terakhir di Liga Champions, sekaligus menyamai rekor sendiri pada 2001 hingga 2002.

- Lazio selalu gagal menang di empat pertandingan tandang Liga Champions musim ini, tiga kali kalah dan satu kali imbang. Ini merupakan catatan terburuk di Liga Champions, seperti yang pernah dibukukan Manchester City pada musim 2016/2017.

- Hans-Dieter Flick, juru taktik Muenchen, merupakan pelatih pertama dalam sejarah Liga Champions yang memenangkan seluruh tujuh pertandingan fase gugur.

- Di usia yang menginjak 36 tahun 51 hari, pemain Lazio, Marco Parolo, menjadi pemain tertua ketiga di fase gugur Liga Champions setelah Paolo Maldini (36 tahun 333 hari) dan Ryan Giggs (37 tahun 148 hari).

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement