Kamis 18 Mar 2021 21:20 WIB

AC Milan Akan Penuhi Klausul Tomori

Chelsea menyesal telah mengizinkan Tomori pindah ke AC Milan.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Muhammad Akbar
Bek AC Milan Fikayo Tomori
Foto: TWITTER AC MILAN
Bek AC Milan Fikayo Tomori

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- AC Milan tampaknya tidak akan melepas begitu saja pemain Chelsea, Fikayo Tomori. Hal ini pun membuat Chelsea menyesal telah mengizinkan Tomori pindah ke AC Milan.

Tomori bergabung sengan AC Milan sebagai pemain pinjaman pada Januari lalu. Dilansir dari laman Tribal Football, laporan dari Gazzetta dello Sport mengklaim Chelsea menyesal membiarkan Tomori bergabung dengan AC Milan.

Pasalnya, pemain berposisi bek tengah ini telah berkembang di San Siro. Dia memberikan kontribusi yang baik dengan menantang tim-tim papan atas seperti Juventus dan Inter Milan untuk meraij Scudetto.

Alasan peminjaman Tomori memang sederhana. Manajer Chelsea saat itu, Frank Lampard berharap Tomori dapat memanaskan penampilannya usai redup di  Stamford.

Dari klausa peminjaman itu AC Milan memiliki opsi untuk membuat Tomori menjadi pemain permanen dengan biaya 25 hingga 28 juta pound. Raksasa Italia ini pun diharapkan bisa mengambil opsi tersebut setelah semua peran penting yang dilakukan Tomori.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement