REPUBLIKA.CO.ID, NYON -- Pelatih Dinamo Zagreb Damir Krznar akan beradu taktik dengan pelatih Villarreal Unai Emery ketika kedua tim bertemu di babak perempat final Liga Europa hasil dari undian yang digelar di Nyon, Swiss. Krznar memuji Emery sebagai pelatih fantastis.
Maka dari itu, ia menilai jelas akan sangat sulit mengalahkan tim yang dilatih Emery. Namun keberhasilan mengalahkan Tottenham Hotspur memberi harapan mampu mengalahkan Villarreal untuk lolos ke semfinal.
“Ini memberi kita kekuatan tertentu untuk mencari resep agar setidaknya menjadi kompetitif. Di sayap kemenangan ini [melawan Tottenham] kami bermimpi untuk lolos ke semifinal,” ujarnya usai undian perempat final Liga Europa, dikutip dari laman resmi UEFA, Jumat (19/3).
Ia juga memuji seluruh tim yang lolos ke perempat final. Menurutnya, seluruh tim layak mendapatkan penghormatan karena mereka melewati beberapa rintangan. Krznar tak memiliki pandangan siapa yang layak dilawan. Tetapi Villarreal bukan tim yang ingin ia dihadapi.
Mantan gelandang Villarreal Marcos Senna turut memberikan komentar tentang Dinamo Zagreb. Senna telah menyaksikan permainan Zagreb ketika menyingkirkan Tottenham. Ia mengeklaim pelatih dan pemain akan senang melawan mereka.
“Tetapi mereka tahu tugas yang kami miliki di depan adalah lolos ke babak berikutnya. Bagi saya, saya harap ini tidak terlalu rumit,” katanya.
Senna menambahkan, Villarreal mempunyai ekspektasi sangat tinggi di awal musim dan langkah yang dicapai tim sudah sangat bagus. Dan ekspektasi itu akan manis jika mengakhiri musim dengan gelar juara.
“Mereka telah melakukannya dengan baik untuk mencapai babak sistem gugur ini dan kami berharap mereka akan terus seperti ini karena, jika mereka melakukannya, kami akan memiliki peluang besar untuk lolos ke babak berikutnya,” tuturnya.