REPUBLIKA.CO.ID, BAGHDAD -- Koalisi pimpinan AS menghancurkan 85 target Daesh/ISIS dalam 133 serangan 10 hari terakhir. Hal itu diungkap Kementerian Pertahanan Irak pada Sabtu (20/3).
Sebanyak 61 tempat penampungan dan 24 gua yang digunakan oleh teroris Daesh/ISIS dihancurkan dan teroris dilumpuhkan selama operasi tersebut.
Pada 2017, Irak menyatakan kemenangan atas Daesh/ISIS dengan merebut kembali semua wilayahnya - sekitar sepertiga dari luas negara - yang diserang oleh kelompok teror tersebut pada 2014. Tetapi kelompok teror tersebut masih mempertahankan sel-sel tidur di banyak wilayah Irak dan secara berkala melancarkan serangan.
Tentara Irak terus melakukan operasi dengan target kelompok tersebut di beberapa bagian negara.