Selasa 23 Mar 2021 11:59 WIB

Gatal tidak Beruam Bisa Jadi Tanda Awal Penyakit Hati

Ahli ingatkan untuk periksakan diri ke dokter bila alami gatal pada malam hari.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Nora Azizah
Ahli ingatkan untuk memeriksakan diri ke dokter bila mengalami gatal pada malam hari.
Foto: skincarebeautyzone.com
Ahli ingatkan untuk memeriksakan diri ke dokter bila mengalami gatal pada malam hari.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Terlalu banyak mengonsumsi gula dan menambah beberapa kilogram berat badan dapat berpotensi membahayakan organ hati. Sayangnya, kita tidak bisa hanya check-in dan memastikan semuanya berjalan lancar dengan organ vital ini tanpa bantuan profesional medis.

Namun, ada cara bagi kita untuk memperhatikan jika ada sesuatu yang salah sejak dini terhadap liver. Menurut para ahli, jika mengalami gejala tidak nyaman tertentu pada malam hari, kita perlu memeriksakan hati kita secepatnya. Jika kita mulai mengalami gatal-gatal pada malam hari, sebaiknya konsultasikan dengan dokter.

Baca Juga

“Gatal dikaitkan dengan penyakit hati dan cenderung memburuk pada sore hari dan malam hari,” ungkap Dokter berlisensi dan penasihat medis untuk Invigor Medical, Leann Poston, dilansir dari healthline, Selasa (23/3).

Gatal yang terkait dengan penyakit hati cenderung tidak menimbulkan ruam dan paling sering terjadi di telapak tangan dan telapak kaki. Gatal biasanya dikaitkan dengan penyakit kulit, tetapi tidak seperti penyakit kulit biasa.

“Jika gatal dan tidak melihat ruam-ruam seperti biasanya, itu mungkin merupakan respons terhadap penyakit hati,” kata  Poston.

"Gatal yang terkait dengan penyakit hati cenderung menyerang anggota tubuh, terutama telapak tangan dan telapak kaki. Biasanya lebih buruk pada malam hari dan diperburuk oleh panas, selama siklus menstruasi, dengan terapi penggantian hormon, kehamilan, dan kontak dengan wol," lanjut Poston.

Baca juga : Mengenal Obat Herbal yang Ditambahkan dalam Kopi

Jika kita melihat kulit atau mata menguning di samping rasa gatal, kita perlu mendapat penanganan medis dengan segera. Menurut Poston, mungkin sulit untuk menghubungkan gatal dan penyakit hati karena tidak semua orang yang menderita penyakit hati mengalami gatal-gatal. Gatal juga bisa menjadi satu-satunya gejala penyakit hati.

Gatal juga bisa disebabkan oleh banyak hal selain, seperti penyakit yang tidak serius lainnya atau lainnya. Namun, penting untuk memeriksakan semua jenis gatal yang tidak biasa, terutama jika terjadi pada malam hari.

Jika itu penyakit hati, menunda diagnosis dapat membatasi pilihan pengobatan dan bisa mengakibatkan kerusakan permanen pada hati atau bahkan kematian.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement