Kamis 25 Mar 2021 16:47 WIB

Pendaftaran Beasiswa Hebat Batch 3 Sudah Dibuka

Beasiswa itu disedaiakan untuk generasi hebat Nusa Mandiri.

STMIK Nusa Mandiri membuka Beasiswa Hebat batch 3, tanggal 22 Maret sampai 6 Juni 2021.
Foto: Dok STMIK Nusa Mandiri
STMIK Nusa Mandiri membuka Beasiswa Hebat batch 3, tanggal 22 Maret sampai 6 Juni 2021.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi menjadi mimpi bagi semua orang. Karena,  dengan pendidikan tinggi,  mereka bisa mempersiapkan skill yang lebih matang untuk bekal di masa depan. 

Semakin tinggi ilmu pengetahuan yang dimiliki seseorang, akan mampu menjawab segala tantangan zaman di masa mendatang.

Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Nusa Mandiri kembali membuka kesempatan beasiswa untuk generasi muda yang ingin melanjutkan studi  di pendidikan tinggi. 

Kesempatan tersebut bisa diraih melalui Beasiswa Hebat yang menjadi salah satu program beasiswa dari kampus STMIK Nusa Mandiri, dengan total beasiswa senilai Rp 2 miliar. 

Beasiswa Hebat batch 3 sudah dibuka pendaftarannya, mulai tanggal 22 Maret 2021 hingga 6 Juni 2021 mendatang.

Achmad Rifai, kepala bagian marketing dan komunikasi Nusa Mandiri mengatakan, dibukanya kembali pendaftaran Beasiswa Hebat batch 3, menjadi kesempatan untuk generasi muda, agar bisa melanjutkan pendidikan di perguruan tingggi.

“Pendaftaran Beasiswa Hebat batch 3 dapat diakses melalui link bit.ly/BeasiswaHebat2021. Informasi lebih lanjut melalui narahubung 089517796663 (admin),” ujar Rifai dalam rilis yang diterima Republika.co.id, Senin (22/3).

Selain itu, papar Rifai, Beasiswa Hebat terbagi dalam empat kategori. Yakni Beasiswa Prestasi untuk jenjang S1, Beasiswa Talenta untuk jenjang S1, Beasiswa Rapor untuk jenjang S1 dan Beasiswa Magister untuk jenjang S2.

“Mari siapkan diri dengan bekal yang maksimal untuk menyongsong masa depan. Tuntut ilmu pengetahuan pada jenjang yang lebih tinggi dan tak perlu pikirkan kuliah dengan biaya mahal dengan ikut program Beasiswa Hebat kampus STMIK Nusa Mandiri,” tutupnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement