Ahad 28 Mar 2021 18:05 WIB

Malaysia Buka Kemungkinan Izinkan Sholat Idul Fitri

PM Malaysia mengisyaratkan kemungkinan mengizinkan sholat Idul Fitri

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Esthi Maharani
Perdana Menteri Malaysia Tan Sri Muhyiddin Yassin
Foto: Antara/Agus Setiawan
Perdana Menteri Malaysia Tan Sri Muhyiddin Yassin

REPUBLIKA.CO.ID, MUAR -- Perdana Menteri Tan Sri Muhyiddin Yassin mengisyaratkan kemungkinan mengizinkan sholat Idul Fitri, takbir raya dan mengunjungi rumah-rumah terdekat. Apalagi izin telah diberikan kepada masjid untuk mengadakan sholat tarawih selama Ramadhan mendatang.

"Mungkin setelah ini, dengan datangnya Idul Fitri, mungkin kita bisa mengizinkan sholat Idul Fitri, juga takbir raya dan lain-lain, dan setelah itu mengunjungi rumah-rumah terdekat," katanya

Namun, perihal mudik terutama mudik antar negara, pemerintah Malaysia belum bisa memberikan jawaban yang pasti.

“Untuk itu kita harus teliti, Insya Allah nanti diumumkan pada waktu yang tepat,” ujarnya saat berbincang-bincang dan sarapan bersama komunitas Felcra Bukit Kepong.

Sebelumnya, Muhyiddin yang merupakan Anggota Parlemen Pagoh, mengingatkan masyarakat untuk tetap berpegang pada prosedur operasi standar (SOP) yang ditentukan, untuk memastikan kasus Covid-19 di Tanah Air termasuk di Johor terus turun.

Situasi (Covid-19) di Johor telah sedikit membaik, tetapi belum mencapai tingkat Perintah Kontrol Gerakan Pemulihan (RMCO). Oleh karena itu, kata Muhyiddin, tanggung jawab untuk memastikan perbaikan situasi ada di pundak setiap pemimpin dan seluruh lapisan masyarakat, terutama dalam memastikan kepatuhan terhadap SOP untuk meredam penyebaran Covid-19.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement