Senin 29 Mar 2021 16:08 WIB

Pekerja Retail, Guru, dan Lansia di Kota Bogor Divaksinasi

Kebijakan tersebut diberlakukan demi mempercepat pemberian vaksin di Kota Bogor.

Rep: Shabrina Zakaria/ Red: Hiru Muhammad
Vaksinator menyuntikan vaksin COVID-19 kepada para karyawan retail saat vaksinasi massal di Mall BTM, Bogor, Jawa Barat, Rabu (24/3). Pelaksanaan vaksinasi yang dilaksanakan di pusat perbelanjaan itu menjadi salah satu upaya Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor dalam mempercepat akselerasi penerima vaksin sekaligus sebagai upaya membangkitkan kembali perekonomian.Prayogi/Republika.
Foto: Prayogi/Republika.
Vaksinator menyuntikan vaksin COVID-19 kepada para karyawan retail saat vaksinasi massal di Mall BTM, Bogor, Jawa Barat, Rabu (24/3). Pelaksanaan vaksinasi yang dilaksanakan di pusat perbelanjaan itu menjadi salah satu upaya Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor dalam mempercepat akselerasi penerima vaksin sekaligus sebagai upaya membangkitkan kembali perekonomian.Prayogi/Republika.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR--Selain digunakan untuk vaksinasi Covid-19 terhadap pekerja retail, sejumlah mal di Kota Bogor akan digunakan sebagai pusat vaksinasi untuk berbagai kalangan. Beberapa diantaranya yakni tenaga pendidik dan masyarakat lanjut usia (lansia).

Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim mengatakan, kebijakan tersebut diberlakukan demi mempercepat pemberian vaksin di Kota Bogor, yang ditargetkan selesai pada Desember 2021. Salah satu mal yang digunakan sebagai pusat vaksinasi Covid-19 yakni Lippo Mall Ekalokasari, Kelurahan Sukasari, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor.

“Kita ucapkan terima kasih kepada Lippo Group yang memfasilirasi. Dan kita akan melaksanakan juga ke depan, bukan hanya untuk pegawai retailer. Tapi juga nanti kita untuk lansia guru juga nanti di sini,” kata Dedie ketika ditemui Republika di Lippo Mall Ekalokasari, Senin (29/3).

Disamping itu, Dedie menjelaskan, pemberian vaksin terhadap petugas retail bertujuan untuk menghilangkan keraguan masyarakat untuk berbelanja. Baik di pasar, maupun di mal. Apalagi, sebentar lagi akan memasuki bulan Ramadhan.

Setelah itu, akan dilanjutkan kepada fokus sasaran penerima vaksin lainnya. Termasuk kepada masyarakat umum yang datang ke tempat perdagangan, mal, dan pusat perbelanjaan lainnya.

“Sehingga nanti ke depan tidak ada lagi keraguan dari masyarakat untuk datang ke tempat perbelanjaan. Karena memang sebagian besar kita sudah untuk aparatur sipil negara (ASN), tenaga kesehatan (nakes), dan lainnya secara bertahap. Termasuk pelayanan publik juga,” kata Dedie.

Disisi lain, berdasarkan data yang dimiliki Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, sampai saat ini, sekitar 50 ribu masyarakat Kota Bogor, yang terdiri dari Tenaga Kesehatan dan pejabat pelayan publik, sudah menerima vaksin Covid-19.

“Jadi sampai dengan hari ini, sudah ada 50 ribu masyarakat Kota Bogor dari berbagai fokus sasaran uang sudah divaksin. Jadi kita terus percepat proses penyuntikan vaksin ini agar masyarakat Kota Bogor dapat segera menikmati kondisi yang lebih aman dan nyaman,” ucapnya.

Di lokasi yang sama, Mall Director Lippo Plaza Ekalokasari Bogor, Henky Hiantoro mengaku senang karena bisa ikut ambil bagian dalam proses vaksinasi Covid-19 di Kota Bogor. 

Menurutnya, dipilihnya mal di Kota Bogor sebagai lokasi vaksinasi, merupakan langkah yang tepat, sebagai upaya untuk mendorong pemulihan bisnis nasional khususnya di bidang retail. Terlebih saat ini, masyarakat sering berkunjung ke mal untuk memenuhi kebutuhan jelang bulan Ramadhan.

"Kami mengapresiasi Pemkot Bogor melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor serta Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Bogor untuk mendukung dan mensosialisasikan Gerakan Bersama Sukseskan Program Vaksinasi Nasional yang digelar mulai hari di Lippo Ekalokasari Bogor," ucapnya. 

Dia berharap, dengan adanya pelaksanaan vaksin bagi karyawan retail ini merupakan langkah awal untuk dapat memutus rantai penyebaran Covid-19, mempercepat penanganan Covid-19 dan mendorong pemulihan ekonomi nasional khususnya kebangkitan bisnis retail yang sangat berdampak akibat pandemi yang berlangsung selama lebih dari satu tahun.

"Vaksinasi untuk petugas retail diharapkan dapat mendorong dan mengembalikan kepercayaan bisnis bagi para retailer, dan memberikan dampak positif pada keberlangsungan roda perekenomian nasional, juga memberikan ketenangan dan kenyamanan bagi pengunjung melakukan aktifitas di pusat perbelanjaan. Apalagi sebentar lagi kita akan memasuki bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri," ujarnya.

Diketahui, pelayanan vaksinasi pegawai retail di Lippo Mall Ekalokasari akan berlangsung selama dua hari kedepan. Mulai Senin (29/3) hingga Selasa (30/3). Vaksinasi tersebut dilakukan di lantai 2, mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB. Dengan kuota 1.500 peserta vaksin selama dua hari pelaksanaan.

 

 

 

 

 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement