Rabu 31 Mar 2021 16:39 WIB

Tiga Masjid Besar di Semarang Siap Sambut Ramadhan

Pengurus masjid agung di Semarang tetap mengedepankan protokol kesehatan.

Rep: Bowo Pribadi/ Red: Ani Nursalikah
Tiga Masjid Besar di Semarang Siap Sambut Ramadhan. Petugas menyiapkan kotak amal di kompleks Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT), Semarang, Jawa Tengah.
Foto: Antara/Aji Styawan
Tiga Masjid Besar di Semarang Siap Sambut Ramadhan. Petugas menyiapkan kotak amal di kompleks Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT), Semarang, Jawa Tengah.

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- Pengurus Masjid Agung Semarang (MAS) atau Masjid Kauman, Masjid Raya Baiturrahman (MBR) serta Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) siap menyambut bulan suci Ramadhan

Tiga masjid besar ini akan menggelar berbagai kegiatan amaliah. Kegiatan keagamaan tetap akan mengedepankan protokol kesehatan (prokes) dan SOP pencegahan bagi jamaah. 

Baca Juga

“Karena pelaksanaannya masih dalam situasi pandemi Covid-19,” ujar Wakil sekretaris Takmir Masjid Agung Semarang (MAS) Muhaimin, Rabu (31/3).

Ia mengatakan, pada bulan suci Ramadhan kali ini, tiga masjid besar yang ada di Kota Semarang  tersebut akan bersama- sama menggelar sholat tarawih dan kegiaatan amaliah Ramadhan lainnya. Teknis pelaksanaaan sholat tarawih di Masjid Agung Semarang ada yang berbeda jika dibandingkan dengan pelaksanaan sebelum masa pandemi Covid-19.

Misalnya, takmir masjid akan mengatur kerapatan shaf sholat guna memastikan jamaah tetap berjarak. “Jadi nanti juga akan ada petugas takmir yang mengarahkan jamaah terkait dengan kerenggangan shaf tersebut,” lanjutnya.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement