Rabu 31 Mar 2021 19:10 WIB

Pelita Jaya Raih Lima Kemenangan Beruntun

Pelita Jaya mencukur Pacific Caesar Surabaya 80-49.

Red: Agung Sasongko
Pemain Pelita Jaya Bakrie Respati Ragil Pamungkas membawa bola saat melawan Pacfic Caesar di IBL 2021.
Foto: IBL Indonesia
Pemain Pelita Jaya Bakrie Respati Ragil Pamungkas membawa bola saat melawan Pacfic Caesar di IBL 2021.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelita Jaya Bakrie Jakarta memetik lima kemenangan beruntun. Pada lanjutan Seri III Liga Bola Basket Indonesia (IBL) 2021 di gelembung Robinson Resort, Bogor, Rabu (31/3), Pelita Jaya mencukur Pacific Caesar Surabaya 80-49.

Kemenangan itu membawa tim besutan Ocky Tamtelahitu merangsek naik ke posisi kedua klasemen Divisi Merah dengan raihan 19 poin dari 10 pertandingan yang sudah dijalani. Sedangkan Pacific (13), yang sudah tak punya peluang lolos ke babak playoff, semakin terbenam di dasar Divisi Merah.

Baca Juga

Pelita berkesempatan melakukan banyak rotasi roster mereka di laga kali ini, di mana kelima pancamula mereka tak satu pun melantai hingga 20 menit. Respati Ragil Pamungkas yang memulai dari bangku cadangan menjadi pendulang angka terbanyak Pelita lewat 14 poin, diikuti Agassi Goantara dan M Hardian Wicaksono yang sama-sama mengemas 11 poin.

Sementara bagi Pacific, dua pemain yang turun dari bangku cadangan jadi penyokong angka mereka, yakni Calvin Chrissler dengan 15 poin dan Gregorie Claudie Wibowo 14 poin.Perbedaan kelas kedua tim tersebut terlihat jelas di separuh pertama laga ketika Pacific gagal mencetak dua digit poin di tiap kuarternya, membuat Pelita unggul telak 47-17 saat menyongsong paruh kedua.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement