REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gianluigi Donnarumma belum menandatangani perpanjangan kontrak dengan AC Milan. Menurut laporan La Gazzetta Dello Sport, sikap ini diambil karena ia ingin memastikan bisa bermain di Liga Champions musim depan.
Penjaga gawang berusia 22 tahun itu belum tampil untuk pertama kalinya di kompetisi elite Eropa. Kontraknya berakhir pada Juni 2021 dan menurut laporan di Italia, dia sudah menolak dua tawaran kontrak dari manajemen Rossoneri.
Laporan La Gazzetta, Donnarumma ingin memastikan dia akan bermain di Liga Champions musim depan dan untuk alasan ini, dia menunda pembicaraan kontrak baru. Donnarumma memiliki kontrak 6 juta euro setahun di Milan dan tawaran terakhir Rossoneri adalah 8 juta euro setahun, seperti dikutip Football Italia, Kamis (1/4).
Namun, La Gazzetta menunjukkan banyak klub top di seluruh Eropa telah memiliki penjaga gawang utama mereka dan tidak sedang mencari yang baru. Oleh karena itu Milan berharap Donnarumma pada akhirnya akan menandatangani perpanjangan kontrak.
Surat kabar tersebut melaporkan bahwa agennya Mino Raiola menginginkan kontrak 10 juta euro per tahun hingga 2023 dan klausul rilis disertakan dalam perjanjian.
Rossoneri juga mempertimbangkan kemungkinan pengganti Donnarumma yang mencetak sepuluh clean sheet dalam 38 pertandingan di semua kompetisi bersama Iblis Merah musim ini.