Selasa 06 Apr 2021 08:08 WIB

Libur Paskah, Volume Kendaraan Tol Trans Sumatra Meningkat

Peningkatan kendaraan terjadi karena libur paskah berdekatan dengan akhir pekan.

Rep: Rahayu Subekti/ Red: Friska Yolandha
Kendaraan melintas di ruas Tol Trans Sumatera Bakauheni-Terbanggi besar di desa Sabah Balau Lampung Selatan, Lampung, Kamis (30/7). Pada libur perayaan paskah 2021 akhir pekan kemarin, Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) mengalami peningkatan volume kendaraan.
Foto: Antara/Ardiansyah
Kendaraan melintas di ruas Tol Trans Sumatera Bakauheni-Terbanggi besar di desa Sabah Balau Lampung Selatan, Lampung, Kamis (30/7). Pada libur perayaan paskah 2021 akhir pekan kemarin, Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) mengalami peningkatan volume kendaraan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pada libur perayaan paskah 2021 akhir pekan kemarin, Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) mengalami peningkatan volume kendaraan. Executive Vice President (EVP) Divisi Operasi dan Pemeliharaan Jalan Tol (OPJT) Hutama Karya J Aries Dewantoro mengatakan volume lalu lintas kendaraan yang melintas dari arah Pulau Jawa menuju Pulau Sumatra terjadi pada hari Kamis (1/4).

"Sebanyak 6.228 kendaraan masuk melalui Gerbang Tol (GT) Bakauheni Selatan di Ruas Tol Bakauheni-Terbanggi Besar," kata Aries dalam pernyataan tertulisnya, Senin (5/4).

Jika dibandingkan dengan puncak libur Paskah pada 2020, Aries mengatakan hanya 1.950 kendaraan. Dia menuturkan, volume lalu lintas kendaraan pada libur Paskah 2021 meningkat 219,38 persen.

Peningkatan tersebut diperkirakan karena berdekatan dengan akhir pekan sehingga libur menjadi cukup panjang. “Dibandingkan dengan tahun sebelumnya, volume kendaraan jauh lebih tinggi mengingat libur Paskah kali ini berdekatan dengan akhir pekan," jelas Aries.

Dia menambahkan, total kendaraan yang melintas di JTTS melalui pintu masuk GT Bakauheni Selatan sejak hari Kamis (1/4) hingga Ahad (4/4) mencapai 23.210 kendaraan. Pada puncak arus balik kendaraan yang keluar dari Pulau Sumatra kembali ke Pulau Jawa terjadi pada Ahad (4/4) tercatat sebanyak 7.755 kendaraan yang melintas di jalur arus balik JTTS melewati Exit Tol Bakauheni Selatan.

Meskipun operasional jalan tol masih dapat berjalan dengan baik, Aries memastikan Hutama Karya tetap mengikuti kebijakan yang diterapkan oleh pemerintah. Khususnya dalam memperketat protokol Covid-19 di ruas tol dan Rest Area yang dikelola dengan mewajibkan seluruh petugas menggunakan masker, face shield, sarung tangan, dan manset. Serta melakukan penyemprotan disinfektan secara rutin di gerbang tol, gedung kantor, dan rest area.

"Kami juga memberikan fasilitas cek kesehatan gratis dimana pengguna jalan tol tidak hanya di cek suhu tubuhnya, tapi juga dapat mengecek kondisi kesehatannya," ungkap Aries.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement