DIY Tambah 233 Kasus Baru dan Tujuh Kematian Covid-19

Rep: Silvy Dian Setiawan/ Red: Yusuf Assidiq

Ilustrasi Covid-19
Ilustrasi Covid-19 | Foto: Pixabay

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Kasus positif Covid-19 di DIY masih terus bertambah dengan jumlah 233 kasus baru pada 6 April 2021 ini. Tambahan tersebut menjadikan total kasus sebesar 34.511 kasus.

"Tambahan 233 kasus di DIY merupakan hasil pemeriksaan terhadap 875 spesimen dari 868 orang," kata Juru Bicara Penanganan Covid-19 untuk DIY, Berty Murtiningsih, Selasa (6/4).

Berty mengatakan, peningkatan kasus baru ini disumbang oleh seluruh kabupaten/kota dengan jumlah tertinggi di Kabupaten Sleman yakni 76 kasus baru. Sedangkan, 70 kasus baru dilaporkan di Kabupaten Bantul.

Sebanyak 52 kasus baru disumbang oleh Kabupaten Kulonprogo, 33 kasus baru disumbang Kota Yogyakarta, dan dua kasus baru disumbang Kabupaten Gunungkidul.

Berdasarkan riwayat, sebagian besar kasus baru tersebut merupakan pelacakan (tracing) kontak kasus positif yang sudah ada sebelumnya. Setidaknya, 173 dari 233 kasus baru merupakan hasil dari riwayat tracing.

Selain itu, 22 kasus baru merupakan hasil dari riwayat periksa mandiri, dua kasus baru dari skrining pasien dan satu kasus baru ada riwayat perjalanan luar daerah. Namun, kata Berty, riwayat dari 35 kasus baru lainnya belum diketahui. "Untuk kasus aktif di DIY saat ini ada 4.878 kasus," ujarnya.

Lebih lanjut, kematian Covid-19 juga dilaporkan tujuh kasus pada 6 April ini. Berty menjelaskan, tujuh kasus meninggal dunia tersebut merupakan empat warga Bantul dan tiga warga Gunungkidul.

"Laporan tujuh kasus meninggal dunia merupakan hasil verifikasi data dinas kesehatan masing-masing kabupaten," jelas Berty.

Secara kumulatif, kematian Covid-19 di DIY sudah menyentuh angka 834 kasus. Sedangkan, persentase kematian di DIY saat ini 2,42 persen.

Tidak hanya itu, kesembuhan Covid-19 juga terus bertambah dengan jumlah 207 kasus. Sehingga, total kesembuhan saat ini sudah  mencapai 28.799 kasus. "Persentase kasus sembuh di DIY 83,45 persen," katanya.

Kesembuhan tertinggi disumbang oleh Bantul yaitu 107 kasus. Disusul Sleman dengan jumlah 36 kasus sembuh, Kota Yogyakarta menyumbang 33 kasus sembuh, Gunungkidul menyumbang 25 kasus sembuh, dan enam kasus sembuh disumbang Kulonprogo.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Terkait


Bank Dunia Harap Negara G20 Perpanjang Masa Pembayaran Utang

Satgas: Penularan Covid-19 Masuk Klaster Sekolah di Bangka

Semua SD di Banjarmasin Laksanakan Ujian Tatap Muka

Vaksinasi Drive Thru Ada di Candi Prambanan

Demi Bangkitkan Ekonomi, Pasar Rakyat Perlu Diperkuat

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark