Kamis 08 Apr 2021 09:31 WIB

Antonio Claudio Jadi Asisten Pelatih Baru Bali United

Antonio Claudio alias Toyo menggantikan Eko Purdjianto yang jadi pelatih Persis Solo.

Antonio Claudio (kiri) saat masih melatih Persija. Toyo, sapaannya, kini menjadi asisten pelatih Bali United.
Foto: Persija.id
Antonio Claudio (kiri) saat masih melatih Persija. Toyo, sapaannya, kini menjadi asisten pelatih Bali United.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan bek Persib Bandung Antonio Claudio yang akrab disapa Coach Toyo kini telah bergabung dengan Bali United sebagai asisten pelatih yang baru. Toyo menggantikan Eko Purdjianto. Toyo juga sudah bergabung dalam dua kali latihan skuad Bali United yang berlangsung sejak Selasa (6/4) lalu untuk menghadapi babak perempat final Piala Menpora 2021.

"Ya, dia bantu tim sebagai asisten pelatih saat ini. Saya pernah kerja sama dengan dia waktu di Chiang Rai United, Thailand dan Persija Jakarta," kata Pelatih Bali United Stefano Cugurra, dikutip dari laman resmi klub, Rabu (7/4).

Baca Juga

"Sekarang ada harapan baru kerja sama di Bali United, bisa buat tim lebih bagus dan capai target dari manajemen," harap Teco, sapaan akrabnya.

Antonio Claudio merupakan mantan pemain belakang yang sudah melanglang buana di kancah sepak bola Indonesia. Persija Jakarta, Semen Padang dan Persib Bandung merupakan tim-tim yang pernah ia singgahi.

Pada 2001 lalu, mantan bek kelahiran Brasil, 16 April 1973, pernah merasakan gelar juara Liga Indonesia bersama Persija. 

Selama menjadi asisten pelatih, Toyo berhasil membantu tim Macan Kemayoran meraih gelar juara Liga 1 2018 bersama Teco yang saat itu menjadi pelatih Persija. Kini, duet Teco dan Toyo akan kembali memoles tim Serdadu Tridatu. Sektor penjaga gawang yang dilatih oleh coach Marcelo Pires akan didampingi putra daerah dan mantan pemain Bali United Kadek Wardana. 

"Kadek akan menjadi asisten pelatih kiper. Banyak tim profesional di seluruh dunia gunakan dua pelatih kiper. Semoga sektor kiper juga semakin berkualitas untuk bantu tim ini," ujar Teco.

Selain nama tenar Yogie Nugraha sebagai pelatih fisik, ada nama lain juga yang bergabung bersama skuad senior Bali United, yakni Muhammad Rasyid yang sebelumnya menjadi asisten pelatih tim Bali United Youth.

Sebelumnya, asisten pelatih Bali United Eko Purdjianto pindah ke Persis Solo dan naik pangkat menjadi pelatih, disusul kepindahan pelatih fisik Rony Azani di klub Liga 2 milik Kaesang Pangarepitu.

Dalam ajang Piala Menpora 2021, Bali United lolos delapan besar dan menjadi runner-up Grup D. Bali United dijadwalkan bertemu dengan juara Grup C PSS Sleman pada Senin, 12 April.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement